- Tim yang dilatih Jose Mourinho, Tottenham Hotspur, kebobolan 5 gol saat menghadapi Everton.
- Tottenham Hotspur berhadapan dengan Everton pada pertandingan babak kelima Piala FA.
- Everton menjadi tim ketiga yang mampu membobol tim asuhan Jose Mourinho sebanyak 5 gol atau lebih.
SKOR.id - Jose Mourinho harus menerima kenyataan timnya, Tottenham Hotspur, kebobolan 5 gol saat berhadapan dengan Everton pada babak kelima Piala FA.
Laga yang digelar di Stadion Goodison Park itu berakhir dengan skor 5-4 untuk kemenangan Everton atas Tottenham Hotspur.
Kemenangan ini membuat Everton berhak melaju ke babak perempat final Piala FA.
Sementara itu Tottenham Hotspur harus rela mereka tersingkir dari turnamen sepak bola tertua di dunia tersebut.
Kekalahan dari Everton ini juga menjadi catatan tersendiri bagi Jose Mourinho.
Dilansir dari Squawka, Everton menjadi tim ketiga yang bisa mencetak 5 gol ke gawang tim yang dilatih oleh Jose Mourinho.
Dua klub lain yang pernah membobol tim asuhan Jose Mourinho adalah Barcelona dan Tottenham Hotspur, yang kini ia tangani.
Jose Mourinho kebobolan 5 gol melawan Barcelona pada tahun 2010 saat menjadi pelatih Real Madrid.
Saat itu Barcelona yang dilatih Pep Guardiola mampu menang 5-0 atas Real Madrid yang dilatih oleh Mourinho.
Sementara itu, tim yang dilatih Mourinho kembali kebobolan 5 gol, saat ia menangani Chelsea dan berhadapan dengan Tottenham Hotspur pada Januari 2015.
Pada pertandingan pekan ke-20 Liga Inggris musim 2014-2015 itu, Chelsea kalah 3-5 dari Tottenham Hotspur.
Kini pelatih asal Portugal itu sedang dipusingkan dengan performa buruk Tottenham.
Sebaba dalam lima laga terakhir, tim asal kota London itu hanya sekali menang dan sisanya kalah.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Swansea vs Manchester City: The Citizens Tundukkan The Swans https://t.co/jmkBomCHhC— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 10, 2021
Berita Liga Inggris lainnya:
Hasil Swansea vs Manchester City: The Citizens Tundukkan The Swans
Klasemen Liga Inggris Pekan ke-23: Manchester City Nyaman di Puncak