- Persib telah menjalani uji coba melawan tim PON Jawa Barat, Sabtu (13/3/2021).
- Ada beberapa hal yang disoroti pelatih Persib, Robert Rene Alberts, usai uji coba tersebut.
- Robert Rene Alberts menuturkan Persib masih bekerja pada hal-hal mendasar untuk membangun stamina agar sesuai dengan yang diharapkan.
SKOR.id - Persib Bandung melakukan sesi uji coba melawan tim PON Jawa Barat. Pertandingan itu digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (13/3/2021).
Uji coba tersebut dibagi dalam dua gim, dan masing-masing gimnya berdurasi 2x30 menit.
Pada gim pertama, kedua tim bermain imbang 1-1. Sedangkan pada gim kedua, Persib berhasil menang dua gol tanpa balas.
Ada beberapa hal yang disoroti pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, setelah uji coba itu.
Ini juga sekaligus bahan evaluasi bagi timnya setelah berlatih bersama kembali dalam dua pekan terakhir.
"Ini hal bagus, pemain bisa tahu ada di mana kondisi mereka dan kami juga bisa memeriksanya kembali," kata Robert Rene Alberts, dikutip laman resmi klub.
"Kami masih bekerja pada hal-hal mendasar untuk membangun stamina agar berada di level di mana kami bisa berlanjut ke tahap selanjutnya," pelatih asal Belanda itu menambahkan.
Di samping itu, mantan pelatih PSM Makassar tersebut juga senang lantaran ada beberapa hal positif yang terjadi di timnya pada laga ini.
Meskipun, masih ada hal yang harus dibenahi agar bisa tampil lebih baik lagi.
"Yang terpenting adalah tidak ada pemain yang cedera, kami juga tidak menemukan adanya kecepatan transisi permainan dan penguasaan bola. Tapi kami juga melihat penampilan pemain muda yang bermain untuk tim PON, seperti Ilham (Qolba) dan Wildan (Ramdhani) dan interaksinya terhadap kami," ia menjelaskan.
Seperti diketahui, Persib sedang bersiap untuk mengikuti Piala Menpora 2021. Dalam ajang tersebut, Persib tergabung di Grup D, bersama Persiraja Banda Aceh, Persita Tangerang, dan Bali United.
Seluruh laga di Grup D akan dimainkan di Sleman. Piala Menpora pun sudah dipastikan bakal dimulai pada 21 Maret mendatang.
Baca Juga Berita Persib Lainnya:
Kepercayaan Diri Frets Butuan Meningkat Usai Cetak 2 Gol untuk Persib di Uji Coba
Ferdinand Sinaga Gabung Persib, Eks-Kiper Andalan Timnas Malaysia Ikut Bahagia