- Masa depan Lionel Messi di Barcelona masih belum menemui titik terang.
- Kontrak Lionel Messi dijadwalkan bakal berakhir pada Rabu (30/6/2021).
- Negosiasi alot dan masalah finansial klub kabarnya jadi alasan sulitnya tercapai kesepakatan.
SKOR.id - Kontrak Lionel Messi di Barcelona kini tinggal menghitung hari.
Kontrak Lionel Messi di Barcelona dijadwalkan bakal berakhir pada 30 Juni 2021.
Hingga berita ini diterbitkan pada Minggu (26/6/2021), sang megabintang masih belum menandatangani kontrak barunya.
Barcelona pun kini dikejar waktu untuk segera menyelesaikan kesepakatan agar pada bulan Juli Messi tak berstatus bebas transfer.
Menurut berbagai laporan, dalam beberapa hari terakhir, manajemen Barcelona telah menaikkan level urgensi untuk menyelesaikan proses kontrak baru Lionel Messi.
Presiden baru Barcelona, Joan Laporta, bahkan sudah langsung bernegosiasi dengan ayah dan perwakilan, Jorge Messi.
Laporta kabarnya menyiapkan tawaran kontrak berdurasi dua musim untuk pemain asal Argentina itu.
Namun, salah satu kendala besar yang harus dihadapi oleh Barcelona adalah gaji pemain.
Untuk bisa mempertahankan pemain 34 tahun itu, Barcelona harus memotong gaji total sebesar 200 juta euro juta supaya bisa memenuhi persyatatan financial fair play La Liga.
Sempat ada rumor yang mengatakan kesepakatan antara kedua belah pihak telah tercapai dan akan diumumkan pada 24 Juni. akan tetapi setelah tanggal itu terlewat masih belum ada pengumuman resmi dari Barcelona.
Kabarnya penandatangan kontrak itu sangat rumit, tak hanya terkait gaji, tetapi ada masalah-masalah lain yang harus diselesaikan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
PIala Eropa 2020: 3 Tim Tampil Sempurna, 2 Negara Tanpa Poin https://t.co/DQ44SeDSKH— SKOR.id (@skorindonesia) June 24, 2021
Berita Lionel Messi lainnya:
Pelatih Spanyol Sebut Kegeniusan Lionel Messi seperti 2 Seniman Ternama
Hari Ini Ulang Tahun, LIonel Messi Dapat Kejutan dari Tim Tango