- Persipura Jayapura terus matangkan persiapan jelang tampil di Piala AFC 2021.
- Persipura Jayapura menang besar dalam uji coba melawan Bhayangkara U-20 dengan skor 4-0.
- Jacksen Tiago pun mengaku merasa puas dengan progres yang ditunjukkan oleh Boaz Solossa dan kolega.
SKOR.id - Persipura Jayapura terus mematangkan persiapan mereka jelang menghadapi AFC Cup 2021.
Tim asuhan Jacksen Tiago ini sudah menggelar pemusatan latihan (TC) di Surabaya sejak Sabtu (24/4/2021).
Jacksen Tiago pun mengaku merasa puas dengan progres yang ditunjukkan oleh Boaz Solossa dan kolega usai menggelar uji coba pertama melawan Bhayangkara FC U-20 di Lapangan Bhayangkara Polda Jawa Timur, Surabaya, Kamis (29/4/2021) sore.
Dia mengaku ada peningkatan fisik secara signifikan yang ditunjukkan oleh para pemainnya saat mengalahkan Bhayangkara U-20 dengan skor 4-0.
Sementara dari sisi taktik, dia mengakui secara pemahaman bermain anak asuhnya sudah mulai memahami skema permainan yang diinginkan.
Jacksen pun optimistis, kondisi pemainnya akan terus meningkat di sisa waktu persiapan yang ada.
Ditambah lagi dengan kedatangan pelatih fisik, Breno Araujo, yang diharapkan dapat membantu peningkatan kondisi fisik pemain Persipura sebelum bertempur di fase grup Piala AFC 2021.
"Apa yang kami berikan cukup baik progresnya dibandingkan uji coba terdahulu. Sangat signifikan sekali dari aspek fisik dari pemahaman bermain dan mereka sangat enjoy sekali," kata Jacksen.
Persipura dipastikan langsung lolos ke fase grup Piala AFC 2021 tanpa melalui babak playoff seperti yang sudah dijadwalkan sebelumnya.
Jacksen pun bersyukur dengan perubahan tersebut. Artinya, dia bisa memiliki banyak waktu untuk terus mempersiapkan timnya sebaik mungkin.
Seusai libur lebaran mendatang, Jacksen berencana menggelar uji coba melawan tim selevel untuk mengukur perkembangan kondisi timnya.
"Sangat enjoy adalah hal yang paling penting dan sekarang dengan hadirnya pelatih fisik kami berharap meningkatkan lagi intensitas dan kualitas dalam latihan," ucap pelatih asal Brasil itu.
Pada ajang Piala AFC 2021, Persipura tergabung di Grup H serta akan bersaing dengan Kedah Darul Aman (Malaysia), Lion City Sailors FC (Singapura), dan Saigon FC (Vietnam).
Persipura akan memulai perjuangannya untuk lolos dari Grup H dengan melakoni laga melawan Kedah Darul Aman pada tanggal 29 Juni 2021.
Dilanjutkan dengan laga menghadapi Lion City (2/7/2021), dan ditutup dengan melawan Saigon tiga hari berselang (5/7/2021). Semua pertandingan akan berlangsung di National Stadium, Singapura.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persipura Lainnya:
Rencana Uji Coba Persipura vs Arema FC Tak Berjalan Lancar, Ini Kendalanya
Satu Lawan Persipura di Fase Grup Piala AFC 2021 Ditinggal Pelatihnya
Batal Tampil di Playoff, Ini Jadwal Terbaru Persipura di Piala AFC 2021