- Bek Gerard Pique mengonfirmasi tidak akan tampil saat Barcelona hadapi Getafe.
- Barcelona menghadapi Getafe pada Minggu (29/8/2021) WIB.
- Gerard Pique bakal kembali tampil saat Barcelona melawan Sevilla.
SKOR.id - Bek Barcelona, Gerard Pique, mengonfirmasi tidak akan tampil saat timnya menghadapi Getafe di Liga Spanyol.
Barcelona akan berhadapan dengan Getafe dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (29/8/2021) WIB.
Tetapi pelatih Ronald Koeman dipastikan tidak dapat memainkan Gerard Pique di jantung pertahanannya.
Pemain Spanyol tersebut diketahui memiliki masalah pada betisnya. Ia bahkan sempat diragukan tampil saat menghadapi Athletic Bilbao pada Liga Spanyol pekan lalu.
Pique tidak mampu bermain penuh pada laga tersebut dan harus ditarik keluar untuk digantikan Ronald Araujo.
Ia mengonfirmasi bakal kembali memperkuat Blaugrana setelah jeda internasional.
"Beberapa hari yang lalu sedikit mengkhawatirkan, saya tidak akan bisa bermain akhir pekan ini (melawan Getafe), tetapi saya akan siap setelah jeda tim internasional," terang Pique.
Jika benar, Pique akan kembali tampil saat Barcelona menghadapi Sevilla di Liga Spanyol.
Sementara itu, Barcelona tengah beradaptasi dengan musim baru tanpa diperkuat megabintang Lionel Messi.
Di dua laga awal di Liga Spanyol, mereka meraih satu kemenangan dan satu hasil imbang. Saat ini, Barcelona menduduki peringkat keempat klasemen sementara dengan perolehan empat poin.
Aubameyang Cetak Hattrick, Arteta Sebut Ada Peran dari Fans Arsenal https://t.co/9Ee8zGdIQg— SKOR.id (@skorindonesia) August 25, 2021
Berita Barcelona lainnya:
Jomplang, Ini Beda Kesibukan Real Madrid dan Barcelona Jelang Bursa Transfer Ditutup
Ansu Fati Kembali Berlatih, Pemain 'Bermasalah' Barcelona Kirim Pesan