- Geladang PSS Sleman, Zah Rahan Krangar obati kerinduan bersama keluarga dengan video call.
- Pilar lini tengah PSS Sleman ini terpaksa tidak bisa pulang ke Liberia karena pandemi virus corona.
- Pemain asing PSS Sleman itu tidak sendiri di Sleman, dia ditemani oleh dua pemain lain impir lain, Guilherme Batata dan Yevhen Bokhashvili.
SKOR.id - Pemain tengah PSS Sleman, Zah Rahan Krangar terpaksa tidak bisa pulang ke kampung halamannya, Liberia dan memilih tetap di Indonesia, selama pandemi virus corona.
Namun walaupun demikian, Zah Rahan tidak ingin kondisi itu mengurangi komunikasinya dengan keluarga.
Mantan pemain Persipura Jayapura itu mengaku selalu rutin melakukan video call dengan keluarga untuk mengobati kerinduan.
Kiper Jangkung Asli Eropa Segera Dinaturalisasi Lalu Gabung Timnas Vietnamhttps://t.co/Mfu12oLVJe— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 17, 2020
Dengan cara video call, Zah Rahan setidaknya bisa bertatap muka secara virtual dengan keluarganya yang berada di Benua Afrika itu.
"Kami berbicara setiap hari melalui panggilan video call, ini kami lakukan untuk saling bertukar kabar," ujar Zah Rahan.
Tak dipungkiri, ada rasa khawatir yang timbul dari keluarga Zah Rahan terhadap kondisi dirinya di Indonesia.
"Ya, kami semua khawatir satu sama lain karena virus corona ini ada di seluruh dunia. Namun, saya bersyukur keluarga dan saya juga baik-baik saja," ujar Zah Rahan.
Pemain asal Liberia ini sebenarnya memiliki niat untuk kembali ke negara asalnya. Namun, niat tersebut harus ditanam terlebih dahulu karena bandara ditutup untuk sementara waktu.
"Alasan saya untuk tidak kembali ke Liberia karena terkunci dan bandara di sana masih ditutup," ujar Zah Rahan.
Beruntung Zah Rahan Krangar tidak sendiri di Sleman. Dia ditemani oleh pemain asing PSS Sleman lainnya, Guilherme Batata dan Yevhen Bokhashvili.
Tidak jarang, mereka menjalankan aktivitas latihan bersama-sama, sesuai dengan instruksi dari pelatih skuad Elang Jawa, Dejan Antonic.
Berita PSS Sleman Lainnya: Arti Nomor Punggung 3 bagi Kapten PSS Sleman
Berita PSS Sleman Lainnya: Ini Rencana Manajer PSS Sleman untuk Kumpulkan Pemain