- Pemain Bayer Leverkusen, Nadiem Amiri, mengundang pengungsi Afghanistan di Jerman ke stadion di Stuttgart.
- Mereka menonton laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Jerman dan Armenia.
- Kedua orang tua Nadiem Amiri merupakan pengungsi dari Afghanistan pada 1980-an.
SKOR.id - Bintang Bayer Leverkusen, Nadiem Amiri, membuat gesture manis di tengah polemik yang terjadi di Afghanistan.
Ia mengundang beberapa pengungsi dari Afghanistan menyaksikan pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Jerman dan Armenia.
Afghanistan memang memiliki kedekatan emosional dengan Nadiem Amiri. Itu karena kedua orang tua pemain 24 tahun ini asli Afghanistan, yang mengungsi ke Jerman pada 1980-an.
Meski ia sendiri lahir dan besar di Jerman, Nadiem Amiri tidak melupakan asal usulnya.
“Sebagai orang Jerman dengan akar Afghanistan, saya mengikuti perkembangan terkini di Afghanistan,” kata mantan gelandang Hoffenheim ini, yang juga memberikan jersey bertanda tangannya.
“Jelas bagi saya bahwa saya akan membantu orang-orang ini yang mengungsi ke Jerman, seperti yang dilakukan keluarga saya, sebaik mungkin.”
Mengundang keluarga pengungsi menyaksikan pertandingan di Mercedes-Benz Arena, Selasa (7/9/2021), hanya satu dari serangkaian rencana Nadiem Amiri bersama dengan Federasi Sepak Bola Jerman (DFB) dan Egidius Braun Foundation.
“Saya senang bahwa bersama-sama kami dapat mengatur pengalaman yang, di masa sulit ini, dapat memberikan sedikit gangguan kepada semua orang,” ujar Nadiem Amiri.
“Bahwa ini akan menjadi kerja sama jangka panjang sangat penting, khususnya bagi saya.”
Nadiem Amiri juga menumpahkan perasaan gembiranya setelah melakukan kunjungan ke kamp pengungsian Afghanistan di Stuttgart.
View this post on Instagram
“Sungguh hari yang luar biasa menghabiskan waktu bersama kaliam semua! Terima kasih @dfb_team dan @dfb_stiftungen telah memberikan saya kesempatan ini, untuk memberikan sesuatu kepada orang-orang yang benar-benar membutuhkannya. Saya senang ini hanyalah awal dari proyek jangka panjang.”
Jerman sendiri menang telak atas Armenia di pertandingan tersebut. Serge Gnabry mencetak brace, dan gol lainnya dibukukan Marco Reus, Timo Werner, Jonas Hofmann, serta Karim Adeyemi.
VIDEO: Polandia vs Inggris Belum Dimulai, Lewandowski Sudah Bikin Southgate Ketakutan https://t.co/pz40mU4iv7— SKOR.id (@skorindonesia) September 8, 2021
Berita timnas Jerman lainnya
Hasil Jerman vs Armenia: Tim Panser Pesta Gol, Rebut Posisi Puncak Klasemen
Link Live Streaming Jerman vs Armenia di Kualifikasi Piala Dunia 2022