- Hardianus Lakudu dipastikan absen pada seri pembuka IBL 2022 di Hall Basket GBK, Senayan, Jakarta, 15-16 Januari.
- Point guard andalan Satria Muda itu mengalami cedera ankle sebelum melakukan karantina di hotel.
- Hardianus mengaku sedih karena tak sabar memulai IBL 2022.
SKOR.id - Juara bertahan Satria Muda Pertamina Jakarta akan memulai Indonesian Basketball League (IBL) 2022 dengan kondisi tak ideal.
Mereka dipastikan tak diperkuat sang point guard, Hardianus Lakudu, pada Seri I IBL 2022 di Hall Basket Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
Jumat (14/1/2021), Satria Muda Pertamina Jakarta mengumumkan bahwa Hardianus Lakudu mengalami cedera ankle belum lama ini.
Fisioterapis Satria Muda, Amrinsyah Syetiawinanda, mengatakan tak perlu ada yang dikhawatirkan dari kondisi ankle Hardianus.
Cedera tersebut sudah diperiksa oleh tim medis dan dipastikan tak ada retak tulang hingga dia bisa segera kembali ke lapangan.
Bukan tak mungkin, dalam Seri II IBL 2022 yang berlangsung di Bandung, Jawa Barat, dirinya sudah bergabung dengan tim.
Sebagai informasi, saat ini, Hardianus memang menggunakan kruk untuk berjalan. Namun, hanya untuk upaya pencegahan.
"Penggunaan kruk merupakan alat bantu supaya area yang cedera tidak terlalu berat menopang anggota badannya," katanya.
"Dengan kruk, diharapkan pemulihan cedera Hardianus jadi semakin cepat," Amrinsyah Syetiawinanda menambahkan.
Hardianus mengatakan cedera ankle ini dia dapat saat menjalani latihan terakhir atau sebelum karantina jelang Seri I IBL 2022.
"Ini saya dapat, cedera ankle kanan, pada Kamis (13/1/21). Pas banget latihan terakhir sebelum ke hotel karantina," tuturnya.
Hardianus mengaku sedih sebab kemungkinan besar dirinya akan melewatkan semua pertandingan Satria Muda di seri pembuka.
Sabtu (15/1/2022), Satria Muda akan menjalani partai ulangan final IBL 2021 melawan Pelita Jaya Bakrie Jakarta.
Sebagai informasi, Hardianus menjadi pemain yang paling berjasa dalam membawa Satria Muda keluar sebagai juara IBL 2021.
Hal itu dibuktikan dengan raihan Most Valuable Player (MVP) Final IBL 2021. Saat itu, Satria Muda bertemu dengan Pelita Jaya.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita IBL Lainnya:
Fictor Roring Jadi Pelatih Lagi, Pelita Jaya Berambisi Rebut Gelar IBL
Pelatih Timnas Elite Muda Ungkap Masalah di Ajang Basket Indonesia