- Agen Gareth Bale, Jonathan Barnett, konfirmasi kliennya akan kembali ke Real Madrid.
- Gareth Bale dipinjamkan ke Tottenham Hotspur untuk mendapatkan menit bermain.
- Kontrak peminjaman Gareth Bale akan habis pada akhir musim ini.
SKOR.id - Agen Gareth Bale, Jonathan Barnett, mengonfirmasi jika kliennya tidak akan memperpanjang masa peminjamannya di Tottenham Hotspur.
Gareth Bale dipinjamkan ke Tottenham Hotspur pada musim 2020-2021 untuk mendapatkan lebih banyak menit bermain.
Bale akan habis masa peminjamannya pada akhir musim ini. Dirinya sudah mengemas 34 pertandingan dengan 16 gol dan tiga assist.
Setelah posisi pelatih Zinedine Zidane digantikan Carlo Ancelotti, Bale kini akan kembali ke Santiago Bernabeu.
"Seperti yang saya katakan dari awal, tidak ada pilihan."
"Gareth tidak memiliki kesepakatan apapun. Dia terikat kontrak dengan Real," ujar Barnett.
Ini kali kedua pemain Wales tersebut memperkuat Tottenham Hostpur. Dirinya memilih bergabung dengan Real Madrid pada tahun 2008.
Bale juga pernah bekerja sama dengan Ancelotti saat menangani Los Blancos di periode pertamanya dan memenangkan gelar Liga Champions dan Copa del Rey tahun 2013-2014.
Sementara itu, kontrak pemain 31 tahun tersebut akan habis di Real Madrid pada tahun depan.
Gareth Bale kini harus meninggalkan skuad timnas Wales usai kalah dari Denmark di 16 besar Piala Eropa.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka angkat bicara terkait penundaan turnamen #PialaWaliKotaSolo 2021.
Seharusnya, turnamen ini akan mulai digelar pada Selasa (29/6/2021). Namun, akhirnya harus ditunda karena peningkatan kasus positif Covid-19.https://t.co/P4PFuHmRzF— SKOR.id (@skorindonesia) June 28, 2021
Berita Gareth Bale lainnya:
Gareth Bale Akhirnya Konfirmasi Masa Depan di Timnas Wales
Gareth Bale Tinggalkan Sesi Wawancara saat Ditanya soal Masa Depannya di Timnas Wales