- Setelah menghadirkan Free Fire, kini Garena kembali memperkenalkan game besutan terbarunya.
- Ini merupakan game sandbox pertama Garena yang mereka beri judul Blockman GO.
- Menurut jadwal, Garena akan merilis game ini pada hari Selasa (12/7/2022).
SKOR.id - Setelah menghadirkan Free Fire, kini Garena kembali memperkenalkan game besutan terbarunya.
Ini merupakan game sandbox pertama Garena yang mereka beri judul Blockman GO.
Blockman GO sendiri merupakan sebuah minigame yang mengangkat budaya hip hop dengan berbagai atraksi skateboard.
Menurut jadwal, Garena akan merilis game ini pada hari Selasa (12/7/2022).
Game ini akan dirilis secara global untuk Amerika Latin, Timur Tengah, Eropa, Afrika dan Asia Tenggara.
Untuk mendapatkan game ini Skorer bisa mengunduhnya secara gratis melalui Apple App Store dan Google Play Store.
Dalam permainan ini Skorer bisa menemukan berbagai minigames terbaru salah satunya adalah Party Street.
Pemain harus menyelesaikan 15 level dalam berbagai misi seperti balapan dan kerja sama untuk mendapatkan kemenangan.
Saat memainkan permainan ini Skorer juga bisa mengasah kreativitas seperti membuat game sendiri.
Berikut adalah rangkaian acara pada 12 Juli 2022:
- Blockman GO
- Event Leisure City di Top Minigame
- Minigames baru Party Street dan District 13
- Update dari segi artstyle, event dan gameplay
Berita Esport lainnya:
Blacklist International Pastikan Diri Tampil di IESF World Esports Championship 2022 Bali
Game Corner: Kombinasi Skill Karakter Maro Free Fire