- Free Fire telah menghadirkan berbagai macam karakter dengan kemampuannya masing-masing.
- Dimitri merupakan salah satu karakter dengan kemampuan skill aktif bernama Healing Heartbeat.
- Setidaknya ada tiga kombinasi skill yang dapat membuat Dimitri menjadi lebih kuat.
SKOR.id - Free Fire telah menghadirkan berbagai macam karakter dengan kemampuannya masing-masing.
Dimitri merupakan salah satu karakter dengan kemampuan skill aktif bernama Healing Heartbeat.
Skill ini mampu membuat healing zone dengan diameter 3.5 meter serta meregenerasi darah atau HP baik untuk diri sendiri maupun rekan satu tim.
Untuk memaksimalkan kemampuan tersebut Dimitri bisa dikombinasikan dengan beberapa skill.
1. Kelly
Kelly merupakan karakter pertama yang cocok untuk digabungkan dengan Dimitri.
Kecepatan berlari milik Kelly dapat membantu pemain dari keadaan terdesak.
Setelah di tempat yang aman pemain bisa mengeluarkan skill milik Dimitri untuk bertahan hidup.
2. Wolfrahh
Untuk pemain yang lebih senang bermain barbar, maka bisa menggunakan perpaduan Dimitri dengan Wolfrahh.
Kemampuannya bernama Limelight dapat mengurangi damage headshot dan memberikan damage ke tubuh musuh menjadi lebih sakit.
Dengan kemampuan ini pemain akan mendapatkan pertahanan dan pertempuran yang kuat.
3. Jota
Karakter selanjutnya yang cocok untuk dikombinasikan dengan Dimitri adalah Jota.
Jota memiliki skill bernama Sustained Raids dimana dapat meregenerasi HP secara instan saat sedang menembak musuh.
Perpaduan skill Dimitri dan Jota dapat memperkokoh pertahanan pemain dan menjadi lebih kuat.
Berita Free Fire lainnya:
Segera Dibuka, Ini Cara Daftar Advanse Server Free Fire Mei 2022
Game Corner: 5 Kombinasi Skill Karakter Kenta Free Fire