- Lapu-lapu merupakan hero Fighter yang cukup ditakuti di permainan Mobile Legends.
- Ia memiliki kemampuan crowd control yang menyebalkan dan mempunyai Imun dari serangan lawan.
- Lapu-lapu bisa menjadi sangat kuat saat menggunakan item yang cocok untuknya.
SKOR.id - Lapu-lapu merupakan hero Fighter yang cukup ditakuti di permainan Mobile Legends.
Ia memiliki kemampuan crowd control yang menyebalkan dan mempunyai Imun dari serangan lawan.
Hanya saja beberapa waktu belakangan ini nama Lapu-lapu mulai sedikit meredup.
Sebenarnya Lapu-lapu bisa menjadi sangat kuat saat menggunakan item yang cocok untuknya.
Untuk itu, berikut ini adalah rekomendasi build item hero Lapu-lapu Mobile Legends:
1. Warrior Boots
Item pertama yang cocok digunakan oleh Lapu-lapu saat ini adalah Warrior Boots.
Warrior Boots memang merupakan salah satu item yang populer di permainan Mobile Legends.
Selain dapat memberikan tambahan kecepatan, Warrior Boots juga cocok digunakan untuk hero apapun.
2. Bloodlust Axe
Selanjutnya ada Bloodlust Axe yang berfungsi untuk memberi tambahan Physical Attack sebesar 70 persen.
Dengan item ini damage yang diberikan Lapu-lapu akan semakin sakit, selain itu Bloodlust Axe juga dapat memberikan 10 persen Cooldown Reduction.
Kemampuan tersebut akan membuat Lapu-lapu lebih cepat untuk melakukan penyerangan.
3. Hunter Strike
Untuk membuat Lapu-lapu semakin kuat di patch kali ini, ia juga membutuhkan item Hunter Strike.
Hunter Strike biasanya digunakan untuk menghadapi mid game atau bisa juga dibeli saat akan memasuki late game.
Item attack ini dapat memberikan tambahan Physical Attack sampai 80 poin.
4. Dominance Ice
Kemudian ada Dominance Ice yang dapat memberikan tambahan Mana dan Physical Damage.
Tak hanya itu saja, saat menggunakan item ini Lapu-lapu juga akan ketambahan Critical Chance Reduction dan Cooldown Reduction.
5. Oracle
Item kelima adalah Oracle, yang merupakan item andalan untuk hero fighter atau tank.
Oracle berfungsi untuk meningkat shield dan HP Regen mencapai 25 persen, selain itu Oracle juga dapat menambahkan Magic Defence.
Dengan item ini, Lapu-lapu akan menjadi lebih sulit untuk dikalahkan.
6. Immortality
Terakhir, untuk membuat Lapu-lapu memiliki durabilitas yang tinggi Skorer bisa menambahkan item defense.
Immortality menjadi salah satu item defense yang biasanya digunakan saat permainan sudah memasuki late game.
Immortality akan membangkitkan hero yang sudah tereliminasi menjadi hidup kembali dan memperoleh 16 persen HP.
Berita Mobile Legends lainnya:
Line Up Pemain Terbaik yang Berstatus Tak Bermain di MPL ID Season 11
Blacklist International Umumkan Rehatnya Hadji di MPL PH Season 11