- AE PAI sendiri dikenal sebagai offlaner yang sangat diperhitungkan dan Phoveus adalah salah satu hero andalannya.
- Untuk itemisasi Phoveus ala PAI adalah dengan menggunakan dua item magic attack yaitu Ice Queen Wand dan Clock of Destiny sebagai item wajib.
- Kemudian sebagai pertahanannya, PAI menggunakan Dominance Ice, Oracle, dan Immortality.
SKOR.id - Pada pertandingan babak playoff MPL Indonesia Season 9 antara EVOS Legends melawan Alter Ego yang berhasil dimenangkan oleh EVOS Legends.
Terdapat satu kejadian menarik yaitu terjadinya lagging yang dialami PAI pada match kelima.
AE PAI yang menggunakan Phoveus tiba-tiba tak bergerak karena terjadi lag, sehingga menyebabkan match tertunda cukup lama.
Hasilnya pun membuat EVOS Legends mampu melakukan comeback dan melaju babak selanjutnya.
AE PAI sendiri dikenal sebagai offlaner yang sangat diperhitungkan dan Phoveus adalah salah satu hero andalannya.
Phoveus milik PAI ini juga terkenal sangat efektif untuk menangkal hero-hero yang mempunyai blink.
Untuk itemisasi Phoveus ala PAI adalah dengan menggunakan dua item magic attack yaitu Ice Queen Wand dan Clock of Destiny sebagai item wajib.
Ice Queen Wand akan memberikan efek CC slow, sedangkan Clock of Destiny mampu memberikan tambahan atribut magic attack.
Kemudian sebagai pertahanannya, PAI menggunakan Dominance Ice, Oracle, dan Immortality.
Dominance Ice dan Oracle sangat cocok untuk melawan hero dengan shield dan HP Regen, serta cocok untuk menghadapi marksman.
Untuk sepatu bisa menggunaka Warrior Boots untuk memberikan tambahan physical defense.
PAI juga menggunakan kombinasi emblem mage seperti Agility, Observation, dan Mystery Shop.
Dengan menggunakan itemisasi tersebut PAI mampu menjelma sebagai user Phoveus yang sangat mengerikan untuk hero-hero yang memiliki skill blink.
Berita Mobile Legends lainnya:
Game Corner: Rekomendasi Build Khufra Jungler ala Aura High
Game Corner: 5 Hero yang Cocok Gunakan Item Calamity Reaper