- Setelah revamp, Lesley kini mempunyai critical true damage yang berasal dari pasifnya yaitu Lethal Shoot yang sangat cocok untuk menghadapi hero-hero tebal.
- Lesley revamp ini tentunya mempunyai build item yang cukup berbeda dari sebelumnya guna memaksimalkan true damage miliknya ini.
- Item seperti Endless Battle, Windtalker, Berserker Fury, Malefic Roar, dan Blade of Despair sangat cocok bagi Lesley revamp.
SKOR.id - Pada update patch Mobile Legends 1.7.20 terbaru terdapat hero yang mendapatkan revamp yang cukup menarik.
Hero tersebut adalah Lesley yang mendapatkan revamp baik dari segi tampilan hingga skill miliknya.
Dimana Lesley kini mempunyai critical true damage yang berasal dari pasifnya yaitu Lethal Shoot yang sangat cocok untuk menghadapi hero-hero tebal.
Selain itu, Lesley revamp ini tentunya mempunyai build item yang cukup berbeda dari sebelumnya guna memaksimalkan true damage miliknya ini.
Berikut adalah rekomendasi build item Lesley Revamp 2022 Mobile Legends:
1. Endless Battle
Item wajib bagi Lesley revamp saat ini karena Endless Battle merupakan item attack yang bisa menghasilkan true damage.
True damage ini berasal dari pasif Endless Battle, dimana setiap menggunakan skill maka basic attack selanjutnya akan menghasilkan true damage sebesar 60% physical attack.
Selain itu, Endless Battle juga mempunyai stat yang sangat lengkap yaitu memberikan +250 HP, +5 mana regen, +10 physical lifesteal, +10 cooldown reduction, +65 attack damage, dan +5% movement speed.
2. Warrior Boots
Item sepatu yang cocok bagi Lesley karena akan menambahkan ekstra 5-25 physical defense untuk 3 detik setiap menggunakan basic attack.
Apalagi Warrior Boots juga memberikan tambahan +40 movement speed yang sangat membantu untuk mobilitas Lesley.
3. Windtalker
Item satu ini akan sangat bersinergi dengan pasif dari Lesley karena akan memperbesar Critical chance yang dihasilkan.
Windtalker bisa memberikan tambahan critical chance bagi Lesley hingga 50% dan juga stat Windtalker juga mempunyai tambahan +10% critical chance.
Selain itu, Windtalker juga akan memberikan tambahan movement speed sebesar +40% dan 5% movement speed tambahan lagi setiap pasifnya keluar.
4. Berserker Fury
Berserker Fury akan menjadi combo yang sempurna dengan Windtalker karena sama-sama mempunyai tambahan stat critical chance sebesar +25%.
Bahkan pasif unique dari Berserker Fury juga menghasilkan +40% critical damage dan kemudian bersinergi pasif Doom yang mana setiap musuh terkena critical maka akan meningkatkan physical attack sebesar 5% selama 2 detik.
5. Malefic Roar
Salah satu item late game yang wajib diamankan oleh Lesley untuk bisa dengan gampang menembus armor hero lawan.
Karena Malefic Roar akan memberikan attack penetration sebesar +35% dari pasifnya.
Kemudian semakin tebal armor lawan maka physical penetration yang dihasilkan akan semakin besar.
6. Blade of Despair
Serangan Lesley yang bertipe critical true damage tentunya akan menguras HP lawan dengan besarnya.
Maka hal tersebut bisa semakin dimaksimalkan dengan penggunaan Blade of Despair sebagai item terakhir.
Karena Blade of Despair mempunyai pasif yaitu jika HP hero lawan di bawah 50% maka akan meningkatkan physical attack hingga 25% selama 2 detik.
7. Emblem: Marksman (Fatal 3x-Doom 3x-Electro Flash)
8. Battle Spell: Sprint
Berita Mobile Legends lainnya:
Game Corner: 5 Hero Counter Bruno Mobile Legends
Game Corner: Tips Lawan Hero Paquito Mobile Legends