- Salah satu hero yang mendapatkan revamp pada update terbaru Mobile Legends adalah Faramis.
- Kini Faramis lebih cocok menempati role sebagai roamer support damage.
- Untuk menunjang itu, maka Faramis memerlukan build item yang tepat agar bisa lebih bermanfaat saat terjadi team fight.
SKOR.id - Salah satu hero yang mendapatkan revamp pada update terbaru Mobile Legends adalah Faramis.
Kini Faramis mendapatkan tampilan fisik yang baru serta skill yang baru juga.
Hal yang berbeda adalah ulti Faramis kini bisa menjadi tameng hidup bagi rekan satu tim yang lain.
Atau bisa dibilang hampir mirip dengan ulti Diggie, tetapi ini bisa membuat rekan menjadi "mode hantu" yang bermanfaat untuk buying time, menghabiskan resource skill, atau melindungi rekan yang sekarat.
Maka kini Faramis lebih cocok menempati role sebagai roamer support.
Untuk menunjang itu, maka Faramis memerlukan build item yang tepat agar bisa lebih bermanfaat saat terjadi team fight.
Berikut ini adalah rekomendasi build item Faramis support:
1. Clock of Destiny
Item magic satu ini berfungsi untuk bisa bertumbuh dengan pasif yang dimiliki Faramis.
Sehingga jika stack Clock of Destiny dan stack pasif penuh maka akan memberikan tambahan magic power dan magic attack.
2. Arcane Boots
Sepatu Arcane Boots mempunyai stat bisa memberikan magic penetration yang cukup besar yaitu +10 magic penetration.
Sehingga cocok untuk Faramis build full magic yang akan semakin sakit saat late game.
3. Lightning Truncheon
Selain menambahkan +75 magic power, item satu ini akan memantulkan magic damage 20-1000 kepada 3 lawan.
Apalagi item Lightning Truncheon juga bisa memberikan +10% cooldown reduction.
4. Fleeting Time
Karena ulti Faramis mempunyai cooldown yang cukup lama, maka item yang tepat untuk digunakan adalah Fleeting Time.
Ini akan mengurangi waktu cooldown skill sebesar 30% setiap memberikan assist atau mengeliminasi lawan.
5. Genius Wand
Combo dari Lightning Truncheon adalah Genius Wand yang bisa memberikan magic damage yang besar.
Karena Genius Wand mempunyai pasif bisa mengurangi magic defense dari lawan dan bisa memberikan +10 magical penetration.
6. Holy Crystal
Sebagai item late game, Faramis tak perlu membeli Immortality atau Winter Truncheon.
Hal ini karena pasif Faramis akan memberikan pengurangan waktu respawn saat mati, oleh karena itu bisa dimanfaatkan untuk membeli item seperti Holy Crystal.
Karena akan memberikan tambahan magic power yang sangat besar.
7. Battle Spell : Sprint
8. Emblem dan Talent : Mage - Agility(3)-Observation(3)-Magic Worship
Berita Mobile Legends lainnya:
Dapatkan Revamp, Inilah Kekuatan Sebenarnya Vexana Mobile Legends
Game Corner: Rekomendasi Build Item Vexana Revamp Terbaru