- Hero support sering dianggap sebelah mata oleh banyak pemain.
- Padahal mereka memiliki kemampuan yang tak kalah kuat dengan hero lainnya.
- Terlebih jika menggunakan emblem support yang sudah disediakan.
SKOR.id - Selain assassin, marksman dan mage, Mobile Legends memiliki hero jenis support.
Meski terkadang dipandang sebelah mata nyatanya hero ini juga memiliki pengaruh yang cukup besar di tim.
Salah satu hero support yang saat ini dianggap menyebalkan adalah Nana.
Dengan menggunakan emblem Support, hero-hero jenis ini akan menjadi lebih kuat.
Emblem ini dapat mengurangi cooldown, menambah regen HP dan juga movement speed.
Didalam emblem ini terdapat enam equipment dasar.
Pertama adalah Mastery yang mempengaruhi cooldown reduction, kedua ada Vitality yang akan membantu menambah HP per level, ketiga Agility yang meningkatkan movement speed per level.
Selanjutnya ada Gift yang akan memberikan efek healing, ada juga Rupture yang meningkatkan hybrid penetration dan terakhir adalah Recovery untuk menambah hybrid regen.
Selain enam equipment dasar, emblem ini juga memiliki tiga equipment talent utama yang pertama ada Focusing Mark yang akan meningkatkan damage setelah memberikan damage ke lawan.
Kedua ada Avarice yang akan menghasilkan 10 gold tambahan saat memberikan damage ke lawan.
Terakhir, Pull Yourself Together yang dapat mengurangi durasi spawn dan mengurangi cooldown spell.
Berita Esports lainnya:
Game Corner: 5 Hero True Damage Terbaik Mobile Legends
Game Corner: Mengenal Mode Brawl Mobile Legends