- Karakter Jota yang merupakan hasil dari kolaborasi Free Fire x Joe Taslim.
- Jota memiliki kemampuan bernama Sustained Raids dimana dapat memulihkan HP dalam jumlah banyak saat berhasil menyingkirkan musuh dengan senjata shotgun dan SMG.
- Setidaknya terdapat 4 skill yang efektif untuk dikombinasikan dengan Jota.
SKOR.id - Free Fire kerap menjalin kerja sama dengan nama-nama besar.
Seperti karakter Jota yang merupakan hasil dari kolaborasi Free Fire x Joe Taslim.
Jota memiliki kemampuan bernama Sustained Raids dimana dapat memulihkan HP dalam jumlah banyak saat berhasil menyingkirkan musuh dengan senjata shotgun dan SMG.
Kemampuan Jota ini cocok digunakan untuk pemain yang gemar bermain barbar.
Untuk membuatnya semakin menakutkan pemain bisa mengkombinasikannya dengan beberapa skill di bawah ini:
1. Caroline
Pertama ada Caroline yang dapat menambah kecepatan tambahan berlari saat menggunakan senjata shotgun.
Skill Caroline cocok dikombinasikan dengan Jota yang dapat memulihkan HP saat menggunakan jenis senjata tertentu.
Kombinasi Caroline dan Jota akan membuat pemain semakin lincah.
2. Moco
Kedua ada Moco yang memiliki skill bernama Hacker's Eye.
Skill ini dapat membuat Moco menandai musuh yang terkena tembakannya.
Moco dapat memudahkan Jota untuk menyingkirkan musuh dan mendapatkan Booyah.
3. Alok
Selanjutnya ada Alok yang dapat meningkatkan movement speed Jota.
Alok juga memiliki skill aktif untuk memulihkan HP.
Skill milik Alok dapat digunakan untuk menyerang atau melarikan diri dari serangan musuh.
4. Homer
Terakhir ada Homer yang dapat mengetahui tempat persembunyian lawan.
Ini dikarenakan Homer dapat memanggil drone dan mendeteksi lawan disekitarnya.
Skill milik Homer akan lebih akurat saat digunakan di jarak dekat.
Berita Free Fire lainnya:
Angka Peak Viewers FFWS 2022 Bangkok Menurun Tajam
Daftar Peraih Gelar Juara Free Fire World Series dari Musim ke Musim