- Free Fire memiliki berbagai karakter salah satunya adalah Kenta.
- Kenta sendiri memiliki skill aktif bernama Swordsman Wrath yang dapat menambah damage dari serangan arah depan.
- Setidaknya ada 4 senjata yang cocok dikombinasikan dengan karakter Kenta.
SKOR.id - Free Fire memiliki berbagai karakter salah satunya adalah Kenta.
Kenta sendiri memiliki skill aktif bernama Swordsman Wrath yang dapat menambah damage dari serangan arah depan.
Tak hanya itu saja, ia juga dapat mengurangi damage yang cukup besar.
Untuk menambah kekuatan Kenta, Skorer bisa mengkombinasikannya dengan beberapa senjata di bawah ini:
1. Scar
Scar merupakan senjata pertama yang cocok dikombinasikan dengan karakter Kenta.
Senjata ini akan lebih maksimal saat digunakan dalam jarak menengah yang dapat mendukung skill Kenta.
Saat melakukan serangan dari arah depan maka damage yang dihasilkan akan lebih besar.
2. AK47
Senjata AK47 termasuk dalam senjata yang cukup populer di permainan Free Fire.
AK47 terkenal karena kekuatannya yang sangat mengerikan.
Sama seperti Scar, senjata ini akan lebih maksimal saat digunakan dalam jarak menengah.
3. Vector
Selanjutnya ada Vector yang dapat membuat karakter Kenta menjadi lebih kuat.
Senjata ini merupakan senjata rush dengan jenis SMG dengan damage yang cukup sakit.
Agar damage yang dihasilkan lebih besar gunakan Skorer bisa gunakan secara double atau akimbo.
4. AWM
Senjata terakhir yang bisa dikombinasikan dengan Kenta adalah AWM.
Berbeda dengan ketiga senjata di atas, senjata ini bisa digunakan dalam jarak yang cukup jauh.
Senjata AWM bisa menjadi pelengkap saat bermain dengan senjata jarak dekat lainnya.
Berita Free Fire lainnya:
Free Fire Advance Server Juli 2022 Kenalkan Pet Baru Bernama Hoot
Ini Cara Dapatkan Skywing Floating Cloud dan Animasi Cloud Rider Free Fire