- Marksman merupakan salah satu role yang ada didalam permainan Mobile Legends.
- Salah satu kelebihan marksman adalah bisa menjadi sangat kuat saat memasuki late game.
- Meski terlihat mudah namun setidaknya ada 4 kesalahan yang sering dilakukan user marksman.
SKOR.id - Marksman merupakan salah satu role yang ada didalam permainan Mobile Legends.
Salah satu kelebihan marksman adalah bisa menjadi sangat kuat saat memasuki late game.
Ia juga memiliki damage yang besar serta jangkauan serangan yang luas.
Sayangnya masih banyak pemain yang kerap melakukan kesalahan saat menggunakan hero marksman.
Berikut adalah beberapa kesalahan yang sering dilakukan user marksman Mobile Legends:
1. Tak Melakukan Farming
Kesalahan fatal pertama user marksman adalah tidak melakukan farming.
Farming merupakan sebuah kegiatan yang wajib dilakukan untuk mengumpulkan pundi-pundi uang serta menaikan level.
Saat marksman tak melakukan farming maka akan sangat kesulitan saat memasuki late game.
2. Berada di Posisi yang Salah
Kebanyakan hero marksman memiliki HP yang tipis sehingga akan sulit jika berada di depan saat team fight.
Saat berada di depan, marksman akan mudah diserang dari berbagai arah.
Hal ini juga akan membuatnya semakin mudah mati oleh karena itu usahakan selalu berada di belakang hero tank untuk posisi aman.
3. Menyerang Sendiri
Kesalahan lainnya yang sering dilakukan user marksman adalah menyerang sendirian.
Saat melakukan push lane sebaiknya Skorer bersama hero lainnya.
Apabila Skorer melakukannya sendirian maka kesempatan musuh untuk menyerang atau melakukan gankin akan lebih besar.
4. Tidak Memperhatikan Turret Lawan
Terakhir, banyak user marksman yang tidak memperhatikan turret lawan.
Marksman memiliki kemampuan menghancurkan turret dengan cepat dengan basic attack nya.
Sayangnya masih banyak user marksman yang tidak peduli akan hal tersebut dan memilih untuk mengabaikannya.
Berita Mobile Legends lainnya:
Game Corner: Tips Hadapi Tim Noob di Mobile Legends
Tier List Hero Mobile Legends ala Zeys per Juli 2022