- Untuk mendapatkan kemenangan di Mobile Legends: Bang Bang setiap tim harus memiliki strategi.
- Salah satunya adalah dengan memanfaatkan hero-hero yang memiliki spesialisasi guard.
- Dalam artikel ini akan membahas 5 hero dengan spesialisasi guard terbaik part 2.
SKOR.id - Untuk mendapatkan kemenangan di Mobile Legends: Bang Bang setiap tim harus memiliki strategi.
Salah satunya adalah dengan memanfaatkan hero-hero yang memiliki spesialisasi guard.
Dengan kemampuan spesialisasi ini suatu hero dapat melindungi rekan satu timnya.
Berikut ini adalah 5 hero dengan spesialisasi guard terbaik di Mobile Legends part 2:
1. Floryn
Pertama ada hero support Floryn yang memiliki skill pasif bernama Dew.
Dengan skill ini Floryn dapat membagikan Lantern of Hope yang membuat hero satu timnya mendapatkan tambahan satu slot item atau HP.
Skill ultimatenya, Bloom, juga dapat melindungi rekan satu timnya karena dapat memberikan efek heal untuk semua rekan satu timnya sebanyak lima kali.
2. Diggie
Diggie juga menjadi salah satu hero yang bisa diandalkan untuk melindungi tim.
Hero support ini memiliki skill bernama Time Journey dimana dapat memberikan shield yang dapat menyerap damage kepada dirinya dan rekan satu tim yang berada di dekatnya.
Selain itu skill ini juga membuat mereka menjadi immune terhadap efek crowd control.
3. Hylos
Selanjutnya ada hero tank, Hylos, yang dikenal dengan kelincahannya yang tinggi.
Tak hanya itu saja, Hylos juga memiliki skill ketiga bernama Glorious Pathway yang dapat mendongkrak timnya.
Dengan skill ini Hylos dapat memberikan peningkatan movement speed untuk rekan satu tim dan mengurangi movement speed hero lawan.
4. Akai
Keempat ada hero Akai yang memiliki skill Thousand Pounder dimana membuat dirinya dapat melompat ke arah yang telah ditentukan serta memberikan efek slow ke lawan.
Akai juga sering menjadi hero garda depan yang bisa memanfaatkan skill ultimate Hurricane Dance.
Skill ini membuat dirinya menyerang musuh dengan serangan berputar dan memberikan efek knockback kepada lawan di sektarnya.
5. Mathilda
Terakhir ada Mathilda yang kerap digunakan sebagai assassin atau support.
Mathilda memiliki skill ultimate bernama Circling Eagle yang dapat mengunci lawan.
Setelah terkunci, Mathilda dan rekan satu timnya dapat memberikan beragam serangan.
Dengan skill ini Mathilda dapat melindungi tim dengan baik serta menyingkirkan hero lawan dengan mudah.
Berita Mobile Legends lainnya:
Game Corner: Memahami Emblem Talent yang Digunakan Hero Marksman