- Tim Dota 2 asal Ukraina, Natus Vincere (Na'Vi) harus menelan pil pahit usai gagal lolos ke The International 2022.
- Hal itu membuat manajemen Na'Vi langsung mengambil langkah dengan mengubah komposisi timnya.
- Usai kegagalan LCQ Na'Vi disebut melepas salah satu pemainnya, yakni Alexey "Solo" Berezin.
SKOR.id - Na'Vi resmi melepas sang kapten, Alexey "Solo" Berezin.
Natus Vincere atau yang juga dikenal dengan Na'Vi langsung melakukan perubahan usai kegagalan menembus gelaran The International 2022.
Perubahan tersebut dilakukan dengan melepas satu pemainnya dari roster tim.
Pemain yang dimaksud adalah sang kapten, Alexey "Solo" Berezin.
Mantan kapten Virtus.pro tersebut resmi tak lagi berseragam Na'Vi lewat pengumuman resmi tim pada Kamis (13/10/2022) waktu setempat.
Na'Vi sebetulnya tampil cukup baik di Last Chance Qualifier The International 2022 dengan berhasil duduk di puncak klasemen grup A.
Sayangnya performa apik Na'Vi di fase grup gagal dilanjutkan ke babak playoff setelah mereka tumbang 1-2 dari T1 pada perempat final upper bracket.
Na'Vi sempat menyambung asa lolos ke TI 2022 setelah mengna 2-0 atas Tempest.
Sayang, tim asal Ukraina tersebut dipastikan tersingkir setelah kalah 1-2 dari Xtreme Gaming di ronde kedua lower bracket.
Dilepasnya Solo tak hanya akibat kegegalan NaVi semata, namun juga ada peran pemain lain di tim tersebut.
Sebab keempat pemain lain Na'Vi disebut tak nyaman dengan gaya kepemimpinan Solo yang terkadang terlalu kaku.
We're ready to announce the changes in NAVI Dota 2 team!
????: https://t.co/9hqD4SKpLL#navination pic.twitter.com/SEqpAtDKBj— NAVI (@natusvincere) October 13, 2022
Berita Dota 2 lainnya:
Hasil Pembagian Grup The International 11
Team Liquid Amankan Tiket Terakhir The International 11