- Kub Liga 2, PSG Pati, berencana untuk menggelar pemusatan latihan (TC) di Jakarta setelah gagal tampil di Piala Wali Kota Solo 2021.
- Piala Wali Kota Solo resmi ditunda karena kasus penyebaran Covid-19 di Jawa Tengah meningkat.
- Manajer PSG Pati FC, Doni Setiabudi, mengaku kecewa lantaran timnya tidak jadi tampil di Piala Wali Kota Solo.
SKOR.id - Turnamen Piala Wali Kota Solo 2021 resmi ditunda hingga batas waktu yang belum ditentukan.
Manajer PSG Pati FC, Doni Setiabudi mengungkapkan rasa kecewanya lantaran timnya tidak jadi tampil di Piala Wali Kota Solo.
Sebelum ditunda, klub yang akan berubah nama menjadi AHHA PS Pati FC ini akan menghadapi tuan rumah Persis Solo dalam laga pembuka.
Namun karena situasi Covid-19 di Jawa Tengah sedang genting, pertandingan Piala Wali Kota Solo ditunda.
"Ditundanya Piala Wali Kota Solo ini sampai batas waktu yang belum ditentukan membuat kami kecewa," kata Doni.
"Hitungan jam menjelang kick-off dan kami sudah mempersiapkan secara maksimal untuk ajang ini. Namun tentunya kami harus menghormati keputusan yang ada karena pasti ada pertimbangan lain dari panitia," Doni menambahkan.
Manajemen dan pelatih PSG Pati FC berunding setelah Piala Wali Kota Solo gagal digelar untuk sementara waktu.
Mereka memutuskan bahwa skuad yang dihuni Sutan Zico dan kawan-kawan tidak langsung kembali ke Pati.
"Hari ini kami akan meninggalkan Solo, menuju Jakarta untuk TC," tutur lelaki yang akrab disapa Jalu itu.
PSG Pati juga telah merencanakan uji coba dalam agenda TC di Jakarta.
"Kami sedang mengatur untuk agenda uji coba dengan beberapa klub di Jakarta," tutur Jalu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PSG Pati Lainnya:
Taklukkan PS Sleman, Ibnu Grahan Soroti Kekurangan PSG Pati
Sutan Zico Beberkan Alasan Tinggalkan Persija dan Gabung PSG Pati
Atta Halilintar Pasrah soal Nama PSG Pati untuk Klub yang Diakuisisinya