- Pemain Barcelona, Ousmane Dembele, berlatih secara mandiri.
- Ousmane Dembele sedang berupaya menemukan penampilan terbaiknya.
- Ousmane Dembele memiliki masalah dengan kebugarannya.
SKOR.id - Winger Barcelona, Ousmane Dembele, menjalani sesi latihan secara terpisah dari pemain lainnya usai gagal menuju Manchester United.
Ousmane Dembele menjadi salah satu incaran Manchester United tetapi gagal mencapai kesepakatan hingga jendela transfer ditutup.
Sementara itu, pelatih Ronald Koeman telah memberikan libur selama empat hari kepada skuad Barcelona dalam rangka jeda internasional.
Namun, Dembele terlihat kembali berlatih usai absen pada hari menjelang transfer berakhir.
Pemain Prancis tersebut sedang berusaha untuk memperbaiki peformanya di Camp Nou.
Dembele memiliki masalah kebugaran sejak memperkuat Barcelona tiga tahun lalu. Dia kerap absen dari skuad Blaugrana lantaran cedera berkesinambungan.
Mantan pemain Borussia Dortmund belum lagi tampil bersama Barcelona sejak November lalu.
Posisinya juga terancam dengan penampilan bintang muda Ansu Fati yang makin menonjol.
Selain itu, ketersediaan pemain sayap di Barcelona sudah menumpuk dan membuat kesempatan Ousmane Dembele tampil semakin berkurang.
Barcelona akan kembali bermain pada Minggu (19/10/2020) dalam lanjutan Liga Spanyol menghadapi Getafe.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Gagal di Liga Champions, Marco Verratti Incar Sukses bersama Timnas Italia https://t.co/DBXMec8s4c— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 10, 2020
Berita Barcelona lainnya:
Barcelona Umumkan Skuad untuk Liga Champions 2020-2021
Tak Terkalahkan, Ronald Koeman Masih Ingin Tingkatkan Performa Barcelona