- Selesainya turnamen MPL Indonesia Season 8, Evos Antimage curhat melalui media sosialnya.
- Kesedihan ini dikarenakan ia tak bisa melaju ke turnamen M3 World Championship 2021.
- Ia pun berpesan kepada Sasa untuk tetap menemaninya live streaming.
SKOR.id - Gelaran MPL Indonesia season 8 baru saja rampung dan sudah mendapatkan juaranya.
Salah satu tim yang belum berhasil mendapatkan juara adalah Evos Legends.
Mereka harus mengakui kekalahannya setelah melakukan pertandingan sengit dengan Onic Espoerts di final lower bracket.
Kekalahan tersebut membuat mereka tak bisa melaju ke M3 World Championship 2021.
Dua tim yang akan melaju ke turnamen tersebut adalah Onic Esports dan RRQ Hoshi.
Mengetahui kenyataan tersebut, Evos Antimage mencurahkan isi hatinya saat melakukan live streaming melalui akun Instagram miliknya.
Kesedihannya pun langsung ia ungkapkan di depan Sasa yang sedang menemaninya live streaming.
"See you see you tapi kamu tetap temani livestream ya," ucapnya.
"Saya sedih banget, i think i need rest (saya pikir saya membutuhkan istirahat) season 9 lah."
"Kalau saya season 7 win msc, season 8 kalah m3, season 8 win lagi msc, season 10 kalah lagi m4, macam mana," ungkap Antimage.
Congratulations @onic_esports yang berhasil keluar sebagai jawara MPL Indonesia Season 8!!! https://t.co/bfqlmB40Bl
— SKOR.id (@skorindonesia) October 24, 2021
Berita Mobile Legends lainnya:
Selalu Respect Ban Tiga Hero Ini Jadi Kunci Kemenangan ONIC Esports atas RRQ Hoshi
Lewat Laga Sengit, Onic Esports Rebut Gelar Juara MPL Indonesia Season 8