- PSSI merilis 20 nama pemain yang akan memperkuat timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021 tanpa Kakang Rudianto.
- Dari 20 nama tersebut, ada tiga pemain dari Persib Bandung kecuali Kakang Rudianto.
- Kendati tidak ada namanya, Kakang Rudianto mengaku legawa dan mencoba introspeksi diri.
SKOR.id - PSSI telah merilis 20 nama pemain yang akan memperkuat timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021.
Dari 20 nama tersebut, ada tiga pemain dari Persib Bandung kecuali Kakang Rudianto.
Kakang yang sebelumnya mengikuti pemusatan latihan di Korea Selatan, batal membela timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021.
Kendati tidak ada namanya dalam daftar skuad Garuda Muda, Kakang mengaku legawa dan mencoba introspeksi diri.
"Kalau sedih, ada juga karena tidak biasa ikut membela timnas di SEA Games tahun ini," ujar Kakang.
"Harapan tentunya, tahun ini bisa merasakannya (main di SEA Games)," katanya dilansir dari laman resmi klub.
Untuk mewujudkan harapan itu, pemain asal Cianjur tersebut akan bekerja lebih keras.
Tak hanya soal kemampuan, Kakang juga akan terus menempa mental dan fisik yang masih perlu terus meningkat.
"Tentunya harus lebih kerja keras lagi untuk meningkatkan mental dan fisik saya," tutur Kakang.
"Saya tetap dukung dan percaya, timnas U-23 bisa berprestasi di SEA Games nanti," ucapnya.
Adapun tiga nama pemain Persib yang akan berangkat ke Vietnam adalah Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, dan Marc Klok.
Timnas U-23 Indonesia akan bertarung dengan target merebut medali emas sepak bola putra SEA Games 2021 mulai 6-22 Mei 2022.
Timnas U-23 Indonesia akan bersaing dengan 10 negara peserta dan lawan pertama Vietnam.
Berita Timnas Indonesia lainnya:
Shin Tae-yong Ungkap Alasan Coret Irfan Jaya dari Timnas U-23 Indonesia
Bocoran Nomor Punggung Pemain Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021
Ketua Umum PSSI Tanggapi Absennya Pratama Arhan di SEA Games 2021