- Gabriel Martinelli diberikan posisi baru oleh pelatih Arsenal, Mikel Arteta.
- Gabriel Martinelli lebih suka bermain sedikit melebar daripada menjadi penyerang tengah.
- Gabriel Martinelli hanya ingin memenangkan trofi bersama Arsenal dan tidak mempedulikan posisinya.
SKOR.id - Pemain Arsenal, Gabriel Martinelli, dikabarkan berbeda pendapat pelatih Mikel Artea terkait posisi barunya di tim.
Gabriel Martinelli sempat terlupakan dari skuad Arsenal dalam beberapa musim.
Akan tetapi, di bawah arahan Mikel Arteta, Martinelli kembali mencuat sebagai salah satu pemain muda penuh potensi.
Bersama pelatih asal Spanyol itu, Martinelli memainkan peran berbeda dari sebelumnya. Arteta lebih banyak menempatkannya sebagai penyerang tengah.
Uniknya, berkat peran barunya itu, Martinelli terlihat lebih tajam dan menyarangkan tujuh gol dari delapan laga sebagai penyerang tengah musim ini.
Sementara saat bermain sebagai sayap, pemain 19 tahun tersebut, hanya mampu membukukan tiga gol dan dua assist.
Kendati begitu, Martinelli mengungkapkan bahwa ia sebenarnya lebih senang bermain melebar daripada menjadi penyerang tengah.
"Saya suka bermain lebih terbuka tetapi saya harus bermain di tengah, padahal saya suka bermain melebar," ungkap Martinelli.
"Tapi yang terpenting saya selalu bermain. Sebagai bek tengah, bek sayap, kiper, saya hanya ingin bermain."
Namun sepertinya, penyerang asal Brasil itu harus mulai terbiasa memainkan peran barunya tersebut. Itu karena Mikel Arteta telah menetapkan Martinelli sebagai penyerang tengah.
"Aubameyang dan Martinelli merupakan penyerang tengah demi keseimbangan tim yang kami miliki saat ini. Untuk bermain di posisi kiri, kami sudah memiliki lima pemain," ungkap Arteta beberapa waktu lalu.
Arteta pun cukup puas Gabriel Martinelli mampu melaksanakan tugas yang diberikan dengan baik. Apalagi sang pemain juga tak peduli di mana pun ia ditempatkan asal bisa memberikan trofi untuk The Gunners.
Setelah merebut piala FA 2019-2020, impian Martinelli berikutnya adalah mengangkat trofi Liga Champions.
"Arteta adalah pelatihnya. Saya hanya mengikuti jalannya untuk menjadi idola di klub, memenangkan trofi dan menjadi kapten klub."
"Saya baru saja menandatangani kontrak lima tahun di sini dan saya akan tinggal selama lima tahun."
"Jika mereka ingin memperbaruinya lagi, saya akan tinggal di sini, saya suka dan mencintai klub ini. Saya bermimpi memenangkan liga dan Liga Champions di sini," tutupnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Declan Rice Jadi Target Chelsea Berikutnyahttps://t.co/Nemn1s3Xo1— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 29, 2020
Berita Arsenal lainnya: