- Usai tak mendapatkan slot tim partner VCT 2023, FunPlus Phoenix (FPX) akhirnya secara resmi melepas semua pemainnya.
- Sehingga kini pemain-pemain seperti Ardis "ardiis" Svarenieks, Dmitry "Suygetsu" Ilyushin, Pontus "Zyppan" Eek, Andrey "Shao" Kiprsky, dan Kyrylo "ANGE1" Karasov berstatus free agent.
- Tak hanya kelima pemain tersebut yang berpisah dengan FPX, sang pelatih yaitu Erik "d00mbr0s" Sandgren juga tak lagi menjadi pelatih FPX.
SKOR.id - Usai tak mendapatkan slot tim partner VCT 2023, FunPlus Phoenix (FPX) akhirnya secara resmi melepas semua pemainnya.
Hal ini diumumkan secara langsung melalui akun Twitter pribadi FPX pada Senin (7/11/2022).
Sehingga kini pemain-pemain seperti Ardis "ardiis" Svarenieks, Dmitry "Suygetsu" Ilyushin, Pontus "Zyppan" Eek, Andrey "Shao" Kiprsky, dan Kyrylo "ANGE1" Karasov berstatus free agent.
Tak hanya kelima pemain tersebut yang berpisah dengan FPX, sang pelatih yaitu Erik "d00mbr0s" Sandgren juga tak lagi menjadi pelatih FPX.
Bersama dengan roster tersebut FPX sendiri menjelma menjadi salah satu tim Valorant terbaik saat ini.
Prestasi terbaik yang pernah diraih roster FPX tersebut adalah menjadi juara pada VCT 2023 Masters Copenhagen.
Tentunya ini sudah diprediksi oleh banyak pihak mengingat FPX memang tak mendapatkan slot tim partnership VCT 2023.
Rumor terbaru menyebutkan Suygetsu, Zyppan, Shao, ANGE1, dan d00mbr0s akan segera bergabung dengan Natus Vincere untuk VCT 2023 EMEA League mendatang.
Sementara itu, ardiis diisukan akan segera melabuh menuju ke NRG Esports dan akan bermain pada VCT 2023 America League.
After years of thrilling and splendid adventure,
today we bid farewell to our glorious Valorant squad.
ANGE1, ardiis, Shao, suygetsu, Zyppan and d00mbr0s, thank you for everything you've brought to FPX.
We wish all of you the best of luck in your future endeavors❤️ pic.twitter.com/3C1lLlZLrW— FPX (@FPX_Esports) November 7, 2022
Berita Valorant lainnya:
Riot Games Umumkan Roster Tim Peserta VCT Pacific 2023
Eks Pelatih Alter Ego Resmi Gabung dengan Paper Rex