- Barcelona akan bertemu Real Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (11/4/2021) dini hari WIB.
- Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong menargetkan kemenangan dalam laga ini.
- Namun, Frenkie de Jong menegaskan bahwa hasil laga bertajuk El Clasico itu tidak berpengaruh langsung dalam persaingan menuju gelar juara.
SKOR.id - Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong menegaskan bahwa hasil laga kontra Real Madrid tidak berimbas langsung dalam persaingan menuju tangga juara Liga Spanyol.
Barcelona bakal berhadapan dengan Real Madrid dalam lanjutan jornada ke-30 Liga Spanyol 2020-2021.
Laga antara Barcelona melawan Real Madrid rencananya bakal dihelat pada Sabtu (10/4/2021) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Seperti pemain Barcelona lain, Frenkie de Jong ingin meraih kemenangan dalam laga yang akan digelar di Stadion Alfredo Di Stefano tersebut.
"Selalu ada tekanan ekstra sebelum El Clasico. Sama dengan yang lain, kami ingin menang," kata de Jong.
"Saya pikir memenangi El Clasico sangat penting bagi kami, itu akan membawa kami lebih dekat dengan tujuan kami."
"Tetapi, saya tidak akan menyebut laga itu sebagai laga yang menentukan," tuturnya.
Di sisi lain, Frenkie de Jong menilai gelar juara Liga Spanyol musim ini tidak hanya berdasarkan hasil pertandingan melawan Real Madrid.
"Memenangi El Clasico bukan berarti kami memenangkan liga dan kalah bukan berarti kami gagal," de Jong menuturkan.
"Menjuarai liga tergantung kami, jika kami memenangkan setiap pertandingan yang tersisa, kami akan menjadi juara," pungkasnya.
Barcelona akan menggeser Atletico Madrid dari puncak klasemen andai mereka sukses mengalahkan Real Madrid.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Yokohama FC resmi memecat pelatih mereka, Takahiro Shimotaira, usai hasil buruk pada awal musim ini.
https://t.co/JgIv3qQ62R— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 9, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
VIDEO: Gol Indah Pemain Muda Barcelona Ilaix Moriba Lawan Real Madrid
Frenkie de Jong Enggan Ikuti Jejak Ronald Koeman di Barcelona