- Petra Kvitova tak menyangka bisa melaju ke semifinal French Open 2020.
- Petenis asal Republik Ceko itu mengalahkan Laura Siegemund, 6-3, 6-3, di perempat final.
- Petra Kvitova tak bisa melupakan momen kelam saat perampok membacok pergelangan tangannya.
SKOR.id - Petra Kvitova tak bisa menahan haru usai memastikan diri ke semifinal French Open 2020 di Stade Roland Garros, Paris, Prancis, Rabu (7/10/2020) malam WIB.
Kemenangan 6-3, 6-3, atas Laura Siegemund membawanya ke babak empat besar French Open untuk kali pertama sejak 2021.
"Ini sangat berarti setelah pada pertandingan terakhir saya sedikit emosional. Sekarang, saya berada di semifinal," katanya.
Sebelum menghadapi Laura Siegemund di perempat final, Petra Kvitova mengandaskan perlawanan Zhang Suhai, 6-2, 6-4.
"Saya tak pernah membayangkan diri saya ada di semifinal (French Open), di Philippe Chatrier yang indah ini," ia menambahkan.
Petra Kvitova yang menempati unggulan ketujuh, layak tersenyum setelah apa yang dilalui pada 2016 atau empat tahun lalu.
Insiden pembacokan tangannya oleh pencuri yang memasuki kediamannya, membuat petenis asal Republik Ceko itu absen lama.
"Buat saya, ini seperti mimpi dan semoga tak cepat terjaga. Saya sangat menikmati setiap momen di sini," ujar Petra Kvitova.
"Walaupun tak bisa keluar (untuk berjalan-jalan), saya tetap bisa menikmati pemandangan Menara Eiffel yang sangat indah."
Petra Kvitova masih menunggu lawan di babak semifinal. Saat berita ini diturunkan, Sofia Kenin menghadapi Danielle Colins.
Adapun semifinal lainnya akan mempertemukan Iga Swiatek asal Polandia dengan Nadia Podoroska dari Argentina.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Breaking News: Lanjutan IBL 2020 Batal Digelar https://t.co/rkbZFAD9Zd— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 7, 2020
Berita Tenis Lainnya:
French Open 2020: Kalah, Dominic Thiem Sebut Fisiknya Sudah Melebihi Batas
French Open 2020: Alexander Zverev Demam, Protokol Kesehatan Turnamen Jadi Sorotan