- Franco Foda termotivasi jelang menghadapi Italia pada 16 besar Piala Eropa 2020 malam ini atau Minggu (27/6/2021) dini hari WIB.
- Pelatih timnas Austria ini bertekad mematahkan rekor Italia di bawah asuhan Roberto Mancini.
- Franco Foda mengingatkan bahwa timnya memiliki peluang yang cukup besar meraih kemenangan.
SKOR.id - Dari Senol Gunes (Turki), Vladimir Petkovic (Swiss), hingga Robe Page (Wales). Tiga pelatih tersebut tidak mampu menghentikan Roberto Mancini.
Di bawah asuhan Roberto Mancini, timnas Italia berhasil mencatat rekor impresif, tidak terkalahkan dalam 30 pertandingan.
Termasuk tiga kemenangan beruntun pada fase grup Piala Eropa 2020 ini. Rekor tersebut sudah cukup membuat Franco Foda tertantang.
Pelatih timnas Austria ini bertekad untuk menghentikan rekor impresif tersebut ketika menghadapi Italia dalam laga 16 besar malam ini atau Minggu (27/6/2021) dini hari WIB.
"Itu menjadi tantangan yang terlihat tidak mungkin bagi kami, karena mereka tidak pernah mengalami kekalahan," kata Franco Foda, Sabtu (26/6/2021).
"Tapi, cepat atau lambat, Roberto Mancini juga akan mengalami kekalahan," dia menegaskan. Dan, Franco Foda berharap, dia dan timnya bisa menjadi yang mematahkan rekor tersebut.
Franco Foda mengakui bahwa dalam pertandingan nanti, timnya ada di posisi bukan favorit memenangkan pertandingan.
Baca Juga: Piala Eropa 2020: Jadwal, Hasil, Klasemen, Profil Tim dan Stadion Lengkap
Semua itu karena performa Italia asuhan Roberto Mancini yang memang tampil mengesankan sepanjang Piala Eropa 2020 ini.
"Mereka memainkan sepak bola yang indah, sangat terorganisasi, dan selalu bermai menyerang," kata Franco Foda lagi.
Namun, dia mengingatkan bahwa apapun bisa terjadi dalam sepak bola. "Khususnya dalam pertandingan seperti ini," Franco Foda menegaskan.
Dia juga meningatkan tentang kekuatan timnya, Austria. Sukses ke 16 besar membuktikan bahwa Austria memiliki peluang untuk meraih hasil positif.
"Austria tim solid, agresif dalam melakukan tekanan, dan kami memiliki talenta-talenta individu yang mengagumkan," kata Franco Foda lagi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jadwal 16 Besar Piala Eropa 2020 Hari Ini, Sabtu (26/6/2021) https://t.co/6qipKQmdPX— SKOR.id (@skorindonesia) June 25, 2021
Berita Piala Eropa lainnya:
Jadi Starter Timnas Spanyol di Piala Eropa 2020, Pedri Ungkap Perasaannya
Legenda Manchester United Peringatkan Belanda Tak Bersantai di Piala Eropa 2020