- Pemain asing Borneo FC, Francisco Torres berbicara kelanjutan Liga 1 2020 di Pulau Jawa dan timnya bermarkas di Yogyakarta.
- Francisco Torres mengaku antusias Borneo FC bisa melanjutkan Liga 1 2020 di Yogyakarta.
- Setelah terus berlatih mandiri di Brasil, Francisco Torres akan kembali latihan bersama Borneo FC, 10 sampai 15 Agustus 2020.
SKOR.id - Pemain asing Borneo FC asal Brasil, Francisco Torres berbicara tentang kelanjutan Liga 1 2020 yang dipusatkan di Pulau Jawa.
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) memang merencanakan Liga 1 2020 bakal dilanjut 1 Oktober 2020 dan dipusatkan di Pulau Jawa.
Meski berada jauh dari Indonesia, Francisco Torres yang mudik ke Brasil mengakui tahu akan dipusatkannya lanjutan Liga 1 2020.
Bahkan, Francisco Torres mengetahui Borneo FC yang berasal dari luar Pulau Jawa, dipindah kandang bermarkas di Yogyakarta.
Mendapati hal tersebut, ia pun mengaku antusias bisa melanjutkan Liga 1 di Yogyakarta yang dinilainya sebagai kota yang bagus.
"Saya tahu klub harus memilih satu. Saya pikir Stadion Maguwoharjo adalah pilihan terbaik bagi kami," kata striker berusia 30 tahun itu.
"Yogyakarta adalah kota yang bagus dan saya pikir kami akan membuat pekerjaan yang bagus pula di sana," ia menambahkan.
Adapun Torres mengaku bakal segera kembali ke Indonesia untuk melakukan persiapan bersama Pesut Etam, julukan Borneo FC.
"Saya masih di Brasil dan akan bergabung dengan Borneo FC antara 10 sampai 15 Agustus," kata mantan pemain Barito Putera itu.
Meski berada jauh dari klubnya, ia terus melakukan latihan mandiri demi menjaga kondisi kebugaran tubuhnya, meski tidak mudah.
"Saya mencoba untuk tetap fit karena kami (klub) sudah berhenti beraktivitas untuk waktu yang lama," kata Torres.
Elite Pro Academy 2020, Nasibnya Masih Gelap dan ini Sikap PT LIBhttps://t.co/PQtJrixUBY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 2, 2020
"Pasti tidak mudah untuk kembali (ke performa awal) setelah 4 sampai 5 bulan tanpa latihan (bersama)," ia menambahkan.
"Itu sebabnya saya terus berlatih setiap hari, agar saat bergabung dengan tim saya tidak merasa kesulitan," Torres memungkasi.
Adapun dari tiga laga Liga 1 yang sudah bergulir, ia selalu bermain dan tampil subur dengan dua gol dan satu assist dari 263 menit main.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Borneo FC Lainnya:
Diego Michiels: Pemain Muda Harus Punya Rasa Malu
Renan Alves, Eks-bek Borneo FC Ingin Main Bersemangat Palsu pada Liga Malaysia 2020
Gelandang Borneo FC Berbagi Pengalaman hingga Hadiah ke SSB di Tajikistan