- Fantasy Premier League (FPL) memasuki gameweek keempat akhir pekan ini.
- Cristiano Ronaldo jadi properti panas di pasar transfer tim.
- Sudah lebih dari satu juta manajer membeli Ronaldo untuk gameweek ini.
SKOR.id - Sudah ada lebih dari 1,2 juta manajer yang membeli Cristiano Ronaldo pekan ini di Fantasy Premier League (FPL).
Cristiano Ronaldo kemungkinan bakal menjalani debut keduanya di Manchester United akhir pekan ini.
Man United akan menjalani laga menjamu Newcastle United di Old Trafford, Sabtu (11/9/2021) pukul 21.00 WIB.
Jelang laga ini, sepertinya banyak manajer FPL yang berharap Ronaldo bermain dan mendapatkan poin.
Pantauan Skor.id sampai Rabu (8/9/2021) malam WIB, sudah lebih dari 1,2 juta manajer yang membeli Ronaldo, tepatnya 1.242.203 manajer.
Jumlah ini sangat jauh dibandingkan pemain yang terbanyak kedua dibeli, Ferran Torres, di angka 717 ribu pembelian, kemudian disusul oleh Michail Antonio (660 ribu), Demarai Gray (483 ribu), dan Said Benrahma (455 ribu).
Meski begitu, harga Ronaldo yang ada di angka 12,5m membuat banyak manajer yang harus mengorbankan pemain mereka yang lain.
Dengan harga yang hampir serupa, Bruno Fernandes (12,0m) sepertinya jadi korban terparah. Ia dijual lebih dari 720 ribu manajer pekan ini.
Hal ini tampak wajar mengingat kedatangan Ronaldo mungkin akan membuat Fernandes tak lagi jadi algojo utama tendangan penalti Setan Merah.
Hingga saat ini, Ronaldo sudah dimiliki oleh 17,1% manajer (selected), angka ini sangat jauh dari pemain yang paling banyak dipilih manajer, Mohamed Salah, dengan dipilih 53,3% manajer.
Skorer yang ikut FPL Skor.id termasuk yang sudah beli Ronaldo kah? Atau belum ikutan FPL Skor.id?
Jangan ragu lagi untuk berpartisipasi dalam Liga Fantasi yang kami buat.
Karena selain bisa seru-seruan untuk menjadi yang terbaik dalam FPL Skor.id, Anda juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah jutaan rupiah!
Untuk hadiah bulanan atau per 5 Gameweek (berlaku 7x, GW 1-35), yang menempati peringkat pertama akan mendapatkan hadiah Rp300 ribu. Sedangkan untuk posisi kedua diberikan hadiah Rp150 ribu, serta peringkat ketiga meraih Rp100 ribu.
Hadiah grand prize-nya akan diberikan berdasarkan klasemen akhir, yakni peringkat pertama bakal diberikan hadiah Rp2 juta plus jersey tim Liga Inggris favorit. Kemudian peringkat kedua mendapatkan Rp1 juta plus sepatu Ortuseight, serta posisi ketiga hingga kelima meraih Rp500 ribu plus merchandise Skor.id.
Pintu liga selalu terbuka setiap saat, karena siapa pun yang baru bergabung punya kesempatan untuk memenangkan hadiah per 5 GW.
Syarat untuk ikutan FPL Skor.id pun mudah. Kalian tinggal follow Instagram dan Twitter Skor Indonesia, plus wajib download app Skor.id.
Selain itu, setiap peserta hanya boleh mendaftar satu tim. Nama tim yang dibuat pun tidak boleh mengandung unsur SARA atau provokatif.
Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, langsung join sekarang dengan mengklik tautan di bawah ini:
FPL Skor.id dengan kode: ka2bdi
Setelah pekan lalu Riku Matsuda cetak gol, kali ini giliran saudara kembarnya Riki Matsuda masuk papan skor di Derby Osaka.
Aroma Indonesia di Osaka! @J_League_En @crz_english
Selengkapnya: https://t.co/JdK7Nw42Pt pic.twitter.com/L0EuJriy3e— SKOR.id (@skorindonesia) September 6, 2021
Berita Liga Inggris Lainnya:
Ikuti FPL Skor.id, Menangkan Hadiah Jutaan Rupiah!
Tips FPL: Berapa Pemain yang Harus Dijual untuk Bisa Membeli Cristiano Ronaldo