- Cedera ankle yang gelandang Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan perlahan mulai pulih.
- Marselino Ferdinan sudah dapat kembali ke lapangan meski menjalani latihan Persebaya secara terpisah.
- Menurut Fisioterapis Persebaya, Samudra Anggara, penyembuhan cedera Marselino Ferdinan tergolong cepat.
SKOR.id - Gelandang Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan mengalami cedera ankle saat menjalani sesi latihan mini gim pada awal pekan ini.
Pergelangan kaki Marselino Ferdinan bengkak, sehingga membuatnya harus menggunakan alat bantu ketika berjalan.
Hal itu telah sesuai dengan arahan Fisioterapis Persebaya, Samudra Anggara, yang menyebut alat bantu berjalan itu untuk mengurangi mobilitas Marselino Ferdinan.
"Waktu itu kita sedang observasi cederanya. Untuk mencegah yang tidak diinginkan, kita sarankan tidak banyak bergerak," kata Samudra.
Setelah menjalani perawatan selama beberapa hari, cedera ankle Marselino berangsur pulih. Gelandang timnas U-16 Indonesia itu sudah dapat joging.
Bahkan gelandang berusia 16 tahun itu sudah kembali ke lapangan, sekalipun masih menjalani latihan terpisah dari para pemain Persebaya lainnya.
Melihat progres pemulihan cedera Marselino, Samudra menyebut sang pemain tak perlu melakukan pemeriksaan Magnetic Resonance Imaging (MRI).
Untuk diketahui, pemeriksaan MRI biasanya dilakukan untuk mengetahui gambar struktur dan organ dalam tubuh.
Marselino diperkirakan sudah dapat kembali berlatih dengan skuad Bajul Ijo, julukan Persebaya, pada Selasa (1/6/2021).
"Setelah kita observasi ternyata perkembangannya bagus, bengkaknya cepat hilang," ujar Samudra, dikutip dari laman resmi Persebaya.
"Jadi tidak perlu pemeriksaan MRI dan sebagainya. Ini tergolong cepat loh penyembuhannya," ia menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persebaya Lainnya:
Gelandang Persebaya Optimistis Timnas Indonesia Raih Hasil Positif Lawan Oman
Persebaya Bantah Kabar Koko Ari Araya Cedera Parah Bersama Timnas Indonesia
Datangkan Gelandang Asal Jepang, Persebaya ''Sekolahkan'' Dua Pemain Muda