- VUC FC menjadi juara Myanmar Futsal Championship 2022 setelah mengalahkan MIU FC.
- Namun keberhasilan itu dinodai dengan kericuhan yang terjadi usai final Myanmar Futsal Championship 2022.
- Ofisial tim hingga pemain MIU FC terbawa panasnya tensi laga hingga memukuli wasit.
SKOR.id - Pertandingan puncak Myanmar Futsal Championship 2022 harus tercoreng karena berakhir ricuh, Sabtu (26/11/2022).
Victoria University College (VUC) FC berhasil menjadi kampiun Myanmar Futsal Championship 2022 usai menang 5-4 atas MIU FC.
Pertandingan final tersebut memang berjalan ketat, sebab pemenang harus ditentukan hingga laga memasuki babak extra time.
Panasnya tensi pun berlanjut saat wasit telah meniup peluit panjang tanda akhir duel, tepatnya pada kubu fisial tim MIU FC.
Dari video yang diunggah akun Instagram @theaseanfootball, nampak wasit dikejar ofisial tim hingga pemain dan kondisi menjadi ricuh.
Pukulan bahkan dilayangkan kepada sang pengadil, lalu ada yang mengejar dengan membawa sebuah tongkat untuk memukul si wasit.
Penonton pun ikut bereaksi, yang membuat kondisi semakin tidak terkontrol, sampai para pemain VUC FC juga turun tangan untuk melerai.
"Setelah laga final Myanmar Futsal Championship 2022 antara MIU FC dan VUC FC berakhir kemarin," tulis @theaseanfootball pada caption.
"Terjadi pertikaian antara kedua tim. Di mana anggota tim MIU FC menyerang wasit."
"Kekerasan dalam sepak bola adalah masalah yang tidak unik untuk negara Asia Tenggara mana pun."
"Sudah waktunya untuk memiliki hukuman berat untuk membatasi situasi seperti ini di masa depan," ia menjelaskan, Minggu (27/11/2022).
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Update Bursa Transfer Liga Futsal Indonesia Musim 2022 Lengkap
Liga Champions Futsal 2022-2023: Jadwal, Hasil dan Klasemen Lengkap pada Babak Elite