- Final Liga Champions 2021-2022 mempertemukan Liverpool dan Real Madrid.
- Liverpool lebih produktif dibandingkan dengan Real Madrid.
- Berikut ini cara kedua finalis mencetak gol sepanjang Liga Champions 2021-2022.
SKOR.id - Final Liga Champions 2021-2022 akan mempertemukan Liverpool dan Real Madrid. Duel keduanya akan terjadi pada 28 Mei 2022 nanti di Stadion Stade de France, Paris (Prancis).
Liverpool melangkah ke final setelah menyingkirkan Villarreal di semifinal. Dalam dua laga, The Reds menang 2-0 dan 3-2.
Sedangkan Real Madrid ke final dengan mendepak Manchester City. Kalah 3-4 di pertemuan pertama, Los Blancos membalikkan situasi secara dramatis, menang 3-1 di pertemuan kedua.
Ini akan menjadi final ke-10 dalam sejarah Liverpool sedangkan bagi Real Madrid merupakan final ke-17 dalam sejarah mereka.
Jika Liverpool berhasil meraih gelar Liga Champions 2021-2022 ini, mereka akan merengkuh trofi Liga Champions ketujuh dalam sejarah klub asal Inggris ini.
Sementara bagi Real Madrid, menang dalam final nanti akan membuat mereka menambah daftar trofi paling bergengsi antarklub Eropa menjadi 14 kali juara.
Peluang keduanya meraih gelar Liga Champions akan bergantung dari kemampuan mencetak gol.
Jelang final Liga Champions 2021-2022 ini, Liverpool faktanya unggul dalam jumlah gol mereka. The Reds menciptakan 30 gol sedangkan Los Blancos 28 gol.
Terkait 30 gol tersebut, Liverpool mencetak 9 gol di antaranya menggunakan kaki kanan pemainnya. Real Madrid lebih dominan untuk kaki kanan pemainnya, total 16 gol.
Liverpool mencetak 13 gol dengan kaki kiri sedangkan Real Madrid hanya tujuh gol yang diciptakan dengan kaki kiri.
Sedangkan dari aspek gol lewat tandukan, Liverpool lebih banyak, total dengan enam tandukan sedangkan Real Madrid empat gol dari tandukan.
Dari 30 gol itu pula, hanya satu gol yang diciptakan Liverpool dari titik penalti. Real Madrid mendapatkan tiga penalti.
Ada 23 gol Liverpool yang tercipta dari jantung pertahanan lawan sedangkan lima gol lainnya dari luar kotak pertahanan.
Sementara Real Madrid mencetak 21 gol dari jantung pertahanan lawan dan enam gol dari luar kotak pertahanan lawan.
Karim Benzema menjadi pencetak gol terbanyak Liga Champions, untuk sementara telah mengoleksi 15 gol sepanjang 2021-2022 ini.
Dari 15 gol tersebut, 11 diciptakan dengan menggunakan kaki kanan dan tiga gol dengan tandukan.
Dari 15 gol itu pula, 13 di antaranya ditorehkan bintang asal Prancis ini di jantung pertahanan lawan sedangkan tiga gol dari penalti.
Sementara itu, Liverpool memiliki Mohamed Salah. Penyerang asal Mesir ini mencetak delapan gol dan semua gol tersebut ditorekan menggunakan kaki kirinya.
Vinicius Junior Raja Dribble
Liverpool memang unggul dalam gol, tembakan, dan mereka menjadi tim yang lebih ganas dalam menyerang.
Namun, ada satu yang membuat Los Blancos unggul atas The Reds yaitu terkait dribble atau menggiring bola.
Penyerang sayap Real Madrid, Vinicius Junior, menjadi pemain yang paling menonjol di aspek ini. Bintang asal Brasil tersebut telah melakukan 76 kali menggiring bola yang berhasil.
Dia berada di posisi pertama dari aspek ini. Di tempat kedua ada Mohamed Salah dengan 46 kali sukses menggiring bola.
Berita Liga Champions Lainnya:
Final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid: Serangan The Reds Lebih Dahsyat
Kisah-kisah Takhayul Real Madrid Menjelang Final Liga Champions