- Jagat media sosial Instagram dihebohkan dengan kehadiran filter kotak kemasan PlayStation 5.
- Warganet Instagram bisa berfantasi seolah telah memiliki konsol generasi terbaru yang baru akan dirilis pada 19 November tersebut.
- Filter tersebut diketahui merupakan buatan akun Instagram aroneverything.
SKOR.id - Filter kotak kemasan PlayStation 5 hebohkan warganet Instagram.
Warganet Instagram baru-baru ini dihebohkan dengan sebuah filter.
Filter tersebut berupa kotak kemasan konsol terbaru milik Sony, PlayStation 5.
Kehadiran filter tersebut membuat warganet Instagram bisa berfantasi seperti telah memiliki PlayStation 5.
Diketahui filter tersebut merupakan buatan akun Instagram aroneverything.
Filter tersebut menggunakan teknologi Augmented Reality yang membuat kotak kemasan PS5 berada di tempat yang diinginkan.
Seperti diketahui, PlayStation 5 saat ini belum resmi dipasarkan oleh Sony.
Hanya beberapa orang yang telah mendapatkan keistimewaan bisa menyentuh langsung konsol rival Xbox Series X tersebut.
PS5 dijadwalkan dipasarkan secara global pada 19 November mendatang dengan harga terendah 399 dolar AS atau sekitar Rp6 juta.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
10 Gim yang Ternyata Produk Prancis https://t.co/wUtNwUoZbR— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 3, 2020
Berita PlayStation 5 lainnya:
VIDEO: ini yang Akan Anda Dapatkan Ketika Membeli PlayStation 5