- Akhirnya, FIFA mengirimkan surat balasan untuk PSSI terkait rencana percepatan KLB Pemilihan.
- FIFA menyarankan agar KLB PSSI yang akan digelar pada 18 Maret 2023 dipercepat lagi pada 16 Februari tahun depan.
- PSSI sepakat untuk melaksanakan saran dari FIFA dan segera mengirimkan surat pemberitahuan kepada anggotanya.
SKOR.id - FIFA telah membalas surat pemberitahuan PSSI terkait percepatan Kongres Luar Biasa (KLB) dari November 2023 menjadi 18 Maret 2023.
Surat dari PSSI tersebut dibalas FIFA pada Rabu (9/11/2022). Dalam surat yang ditandatangani oleh Chief Member Associations Officer, Kenny Jean-Marie, FIFA mengusulkan beberapa hal.
Pertama, FIFA mengusulkan agar Kongres Biasa PSSI untuk memilih Komite Pemilihan dan Komite Banding Pemilihan pada 14 Januari 2023.
Kedua, mengenai batas waktu pencalonan untuk menjadi Komite Eksekutif PSSI yakni pada 16 Januari 2023.
Kemudian, pengajuan kandidat akhir kepada anggota PSSI pada 6 Februari 2023. Terakhir, FIFA menyarankan kepada PSSI untuk menggelar KLB pada 16 Februari 2023.
Meski demikian, usulan agenda menuju KLB PSSI tersebut perlu dikomunikasikan dengan baik agar para calon bisa bersiap.
FIFA menambahkan, jika agenda-agenda yang sudah jelas tanggal pelaksanaannya tersebut dirasa kurang sesuai dengan statuta PSSI, maka FIFA mengusulkan penyelenggaraan KLB dalam dua periode.
Seperti diketahui, Pasal 32 par 2 Statuta PSSI disebutkan bahwa Kongres Biasa harus diadakan setidaknya 60 hari sebelum KLB.
"Atau untuk hal di atas, anggota komite pemilihan dapat ditunjuk selama Kongres Luar Biasa pertama (bukan selama Kongres biasa) yang misalnya dapat berlangsung pertengahan Desember," tulis Kenny Jean-Marie.
"Pemilihan Komite Eksekutif Anda dapat dilakukan selama Kongres Luar Biasa kedua, yang misalnya dapat berlangsung pertengahan Februari," tulisnya menambahkan.
"Opsi semacam itu akan memberikan banyak waktu bagi calon potensial untuk menyiapkan pencalonan mereka dan pemeriksaan integritas dan kelayakan yang relevan untuk dilakukan sesuai undang-undang dan peraturan Anda.
Sementara itu, PSSI telah melakukan rapat Komite Eksekutif (Exco) pada Kamis (10/11/2022) untuk membahas saran dari FIFA tersebut.
Exco PSSI pun sepakat untuk menggelar Kongres Luar Biasa Pemilihan pemilihan Ketua Umum, Wakil Ketua Umum dan anggota Komite Eksekutif sesuai saran dari FIFA.
Selanjutnya, PSSI akan mengirimkan surat pemberitahuan kepada anggota PSSI terkait penyelenggaraan KLB pada 16 Februari 2023.
"Kami telah menerima surat dari FIFA terkait pelaksaan kongres," kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi.
"Awalnya, kami merencanakan kongres biasa pemilihan KP dan KBP pada 7 Januari dan kongres luar biasa pemilihan seluruh Komite Eksekutif pada 18 Maret."
"Namun, ada perubahan melalui surat dari FIFA dan kami akan mengikuti arahan dari FIFA," tuturnya.
"Dengan ini, kami segera mengirimkan surat kepada seluruh voters PSSI terkait perubahan tanggal kongres sesuai jawaban dari surat FIFA."
Berita PSSI Lainnya:
Tidak Ada JIS, PSSI Pilih Stadion Pakansari atau Patriot untuk Piala AFF 2022
Timnas Indonesia Punya Kans Main di SUGBK saat Piala AFF 2022, Pengelola Bicara dengan PSSI
PSSI dan APPI Diskusi Kelanjutan Kompetisi, Mochamad Iriawan Janjikan Satu Hal