- Federico Chiesa mengungkapkan menjadi pemain Juventus membuatnya dituntut untuk tampil lebih.
- Winger Federico Chiesa merasa lebih konsisten saat di Juventus.
- Untuk itu, Federico Chiesa berusaha untuk tampil apik di setiap pertandingan Juventus.
SKOR.id - Winger Federico Chiesa mengungkapkan berada di Juventus membuatnya dituntut untuk bermain lebih.
Federico Chiesa menjadi aktor penting kemenenagan 3-1 Juventus atas AC Milan di Liga Italia.
Chiesa pada laga tersebut sukses mengemas dua gol untuk Si Nyonya Tua.
Menurut Chiesa, berada di Juventus membuat dirinya menanggung tanggung jawab yang lebih besar.
Selain membantu penyerangan, pemain asal Italia tersebut juga ikut bertahan kala timnya diserang.
"Di sini, mereka meminta Anda untuk sesuatu yang lebih, tanggung jawab yang besar," kata Chiesa.
"Tetapi, saya terlalu murah hati di lapangan, saya selalu berusaha membantu tim bahkan pada saat bertahan."
Federico Chiesa mengklaim dirinya saat ini tampil lebih konsisten bersama Juventus.
Dia telah memainkan 20 pertandingan di semua kompetisi dengan mencatatkan enam gol serta enam assist.
"Tahun lalu, saya kerap tidak konsisten, tahun ini ada lebih banyak kontinuitas dalam permainan," tuturnya.
Selain itu, dua gol pemain 23 tahun tersebut saat mengahdapi AC Milan hanya sebuah bonus dari kerja kerasnya.
Federico Chiesa mengungkapkan dirinya selalu berusaha tampil bagus untuk Juventus meskipun tidak mencetak gol.
"Bahkan, jika Anda tidak mencetak gol, Anda harus bermain bagus untuk tim," kata Federico Chiesa.
"Anda harus memberikan segalanya, itulah yang membawa Anda ke level luar biasa, gol adalah hasil dari ini."
"Saya juga senang di babak pertama ketika mereka menyerang kami, tim sangat menderita dan tetap bersatu. Kami membawa pulang hasil dan kami sangat senang," ucap Federico Chiesa.
Juventus menjadi satu-satunya tim yang mampu mengalahkan AC Milan di Liga Italia pada musim 2020-2021 sejauh ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
Manchester United Kalah di Semifinal, Solskjaer Bahas Kualitas Tim https://t.co/iVJ4Esek4u— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 7, 2021
Berita Juventus lainnya:
Bekuk AC Milan, Juventus Mendominasi Pertandingan Sejak Awal