SKOR.id - FC Bekasi City terus melengkapi skuad mereka untuk mengarungi Liga 2 2024-2025. Teranyar, mereka mengumumkan secara resmi telah merekrut eks striker Timnas U-19 Indonesia, Saddam Emiruddin Gaffar (Saddam Gaffar).
Hal tersebut diumumkan melalui akun Instagram resmi FC Bekasi City pada Sabtu (31/8/2024).
“HERE WE GO, SADDAM IS OURS. Welcome to the Family, Saddam!” tulis FC Bekasi City, dalam unggahan terkait perekrutan Saddam itu.
Sebelumnya diketahui, Saddam Gaffar merupakan salah satu pemain muda yang menjadi andalan PSS Sleman. Namun lantaran tidak tercapai kesepakatan dalam hal negosiasi kontrak baru, PSS pun memilih untuk melepas penyerang berusia 22 tahun tersebut.
Sejak dipromosikan ke tim utama PSS Sleman pada 2019, Saddam memang kerap diandalkan di lini depan tim berjulukan Super Elang Jawa itu.
Total, dia sudah dimainkan dalam 23 pertandingan di semua ajang dan telah mengemas tiga gol plus satu assist.
Performa gacornya di atas lapangan sempat membuatnya dilirik pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, pada 2021 lalu.
Ketika itu, Saddam dimainkan saat menghadapi Vietnam pada Grup G putaran kedua Kualifikasi Piala Asia 2023. Sayangnya, dalam laga yang digelar di Stadion Al Maktoum, Uni Emirat Arab, 7 Juni 2021, itu skuad Garuda kalah telak 0-4.
Saat itu, Saddam dimainkan sebagai pemain pengganti dan bermain selama 21 menit.
Namun kini performa Saddam bisa dibilang meredup lantaran juga pernah dibekap cedera cukup panjang. Bahkan, dia kalah bersinar dengan penyerang muda PSS Sleman lainnya, Hokky Caraka, yang kini lebih sering dipanggil ke Timnas Indonesia.
Sementara itu, FC Bekasi City bisa dibilang sebagai salah satu tim Liga 2 yang melakukan persiapan cukup terlambat.
Mereka baru terlihat aktif dalam tiga pekan terakhir, dengan mengumumkan siapa saja para pemain anyar yang direkrut.
Klub milik pengusaha gawai, Putra Siregar, ini sebelumnya sudah memastikan tiga pemain asing mereka untuk Liga 2 2024-2025. Mereka adalah Renan Alves, Thiago Mosquito, dan Jhon Cley.
FC Bekasi City juga masih akan dilatih oleh Widyantoro.
Pada Liga 2 2024-2025, Bekasi City tergabung di Grup 1 bersama Dejan FC, Persikabo 1973, Persikota Tangerang, Persiraja Banda Aceh, PSKC Cimahi, PSMS Medan, PSPS Pekanbaru, dan Sriwijaya FC.
Liga 2 2024-2025 dikabarkan bakal kick-off pada 7 September 2024.