- Tak butuh waktu lama untuk gim besutan Devolver Digital, Fall Guys: Ultimate Knockout, masuk ke dunia gim mobile.
- Pasalnya baru-baru ini perusahaan platform berbagi video asal China, Bilibili, resmi mengamankan lisensi untuk menyebar luaskan versi mobile dari gim bergenre last man standing tersebut.
- Bahkan baru-baru ini beberapa gambar dari proses pengembangan versi mobile dari Fall Guys: Ultimate Knockout telah tersebar di Internet.
SKOR.id - Gim Fall Guys: Ultimate Knocout tinggal menunggu waktu untuk rilis di perangkat mobile.
Kepopuleran Fall Guys: Ultimate Knockout membuat beberapa perusahaan bergerak cepat untuk mendapatkan lisensinya.
Gim yang semula meluncur di platform PC dan PS4 tersebut bisa dibilang tak lama lagi akan hadir di perangkat mobile.
Hal itu dipastikan setelah erusahaan platform berbagi video asal China, Bilibili, resmi mengamankan lisensi untuk menyebar luaskan versi mobile dari gim bergenre last man standing tersebut.
Kabar tersebut pertama kali diungkapkan analis senior dunia esport, Daniel Ahmad, melalui akun Twitter pribadinya.
Fall Guys: Ultimate Knocout merupakan gim besutan Mediatonic yang kemudian dipublikasikan oleh Devolver Digital.
Gim tersebut pertama kali dirilis pada 4 Agustus 2020 dan kini mulai naik daun berkat karakter animasi nan lucu yang bisa dikustomisasi sesuai selera para pemainnya.
Bahkan baru-baru ini gim bergenre last man standing dan obstacle race tersebut sempat mendulang prestasi setelah berhasil menembus angka dua juta unduhan di Steam saat usianya baru menginjak satu pekan.
Hal itu bahkan sempat membuat Devolver Digital harus menambah kapasitas server mereka akibat mambludaknya para pemain yang ingin merasakan pengalaman bermain Fall Guys: Ultimate Knockout.
I think this is the first official confirmation of a mobile version of the game being in development?
Not too surprising to see. But interesting that the China announcement has come first with seemingly no confirmation of a mobile version for the West. pic.twitter.com/JzODsZuyoS— Daniel Ahmad (@ZhugeEX) August 22, 2020
Hal itulah yang kemudian memotivasi Bilibili untuk mendapatkan lisensi mobile Fall Guys: Ultimate Knockout.
Bahkan beberapa foto versi mobile Fall Guys: Ultimate Knockout yang sedang dalam pengembangan telah tersebar di internet.
Meski begitu belum ada kepastian kapan versi mobile dari Fall Guys: Ultimate Knockout tersebut meluncur di perangkat mobile di China dan apakah juga akan diluncurkan secara global.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tak Ada BTR RA, Ini Tiga Tim Teratas PMPL Indonesia Season 2 Pekan Keduahttps://t.co/DV4aY7rFv9— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 24, 2020
Berita esport lainnya:
Fall Guys: Ultimate Knockout, Tembus Dua Juta Unduhan di Steam
Klasemen Sementara MPL Indonesia Season 6, ONIC di Puncak, RRQ Hoshi Tersungkur