SKOR.id – Republik Ceko akan melawan Turki pada laga ketiga atau terakhir Grup F Euro 2024 di Volksparkstadion, Hamburg, Jerman, Rabu (26/06/2024) malam waktu setempat atau Kamis mulai pukul 02.00 dini hari WIB.
Pertandingan ini sangat krusial bagi kedua tim untuk memastikan tiket lolos langsung ke 16 besar mendampingi Portugal yang sudah memastikan diri melaju ke babak knockout sebagai pemenang Grup F.
Rep Ceko – juara Piala Eropa 1976 saat masih bernama Cekoslovakia – kini menempati peringkat ketiga dengan satu poin, sama dengan juru kunci Georgia, setelah kalah 1-2 dari Portugal dan ditahan Georgia 1-1.
Pelatih Ivan Hasek pun berharap Tomas Soucek dan kawan-kawan mampu memperbaiki hasil imbang akhir pekan lalu dengan merebut tiga poin dari Turki.
Sementara itu, Turki akan menghadapi laga ini setelah dihantam Portugal dengan skor 0-3. Sebelumnya, Crescent-Stars (Bintang Bulan Sabit), mengawali Euro 2024 dengan bagus dengan menang meyakinkan atas Georgia, 3-1. Turki pun kini berada di posisi kedua klasemen Grup F dengan tiga poin.
Jelang laga Rep Ceko vs Turki dini hari WIB nanti, Skor.id merangkum sejumlah fakta menarik dari duel keduanya. Berikut ini sejumlah fakta menarik tersebut:
1. Pertandingan dini hari nanti akan menjadi pertemuan ke-12 Rep Ceko dan Turki, dengan kedua tim masing-masing memenangi lima laga. Pada duel terakhir di ajang persahabatan, 19 November 2022, Turki menang, 2-1, berkat gol-gol dari Enes Unal dan Hakan Calhanoglu.
2. Turki mengalahkan Rep Ceko dalam tiga pertemuan terakhir dengan mencetak enam gol dan hanya kemasukan satu, yang terjadi pada duel terakhir.
3. Ini akan menjadi pertemuan ketiga Rep Ceko dan Turki di putaran final Piala Eropa. Turki menang 3-2 (usai tertinggal 0-2 lebih dahulu) pada fase grup di Euro 2008 dan 2-0 juga di fase grup pada Piala Eropa 2016.
4. Rep Ceko menjadi satu-satunya tim yang mampu dikalahkan Turki lebih dari sekali di ajang Piala Eropa.
5. Rep Ceko tak pernah kalah di lima laga kompetitif terakhir mereka, dengan menang dua kali sejak Oktober 2023.
6. Turki hanya sekali menang dari tujuh laga terakhir di semua ajang, kalah empat kali, sejak November 2023. Pun begitu, Turki mampu memenangi lima dari delapan laga kompetitif terakhir dengan sekali kekalahan, sejak September 2022.
7. Rep Ceko hanya sekali menang (imbang 3, kalah 4) dalam delapan laga fase grup terakhir di Euro. Kemenangan itu terjadi saat menundukkan Skotlandia pada Piala Eropa 2020.
8. Dengan satu golnya ke gawang Georgia pada Sabtu (22/6/2024) lalu, Patrik Schick (enam) menjadi pencetak gol terbanyak Rep Ceko sepanjang keikutsertaan mereka di Euro (tidak termasuk saat masih bergabung di Cekoslovakia), melewati Milan Baros (lima).
9. Schick sudah mencetak enam dari delapan gol terakhir Rep Ceko di Piala Eropa.
10. Jika berhasil mengamankan setidaknya hasil imbang melawan Rep Ceko, Turki akan lolos dari babak penyisihan grup Piala Eropa untuk pertama kalinya sejak 2008. Turki tersingkir di grup dalam dua Euro terakhir (2016 dan 2020).