SKOR.id - Pelatih Fafage Banua, Pattaya Pienkum bicara soal latihan yang terus dijalani oleh timnya selama Ramadan saat tak ada kompetisi.
Kompetisi futsal kasta tertinggi di Indonesia musim ini, Pro Futsal League 2023-2024 diketahui sedang libur paruh musim yang sangat panjang.
Putaran pertama sudah berakhir pada 21 Januari 2024 dan baru akan memasuki paruh kedua pada 11 Mei 2024 dikarenakan berbagai alasan.
Yaitu karena ada periode Pemilu 2024, Ramadan dan Idulfitri 2024, serta Piala Asia Futsal 2024 meski akhirnya Timnas futsal Indonesia tak lolos.
Meski begitu, Fafage Banua menjadi klub peserta yang getol mempersiapkan tim, sebab sudah mengumpulkan pemainnya sejak 11 Maret 2024.
Latihan pun terus berlangsung saat Ramadan, dan itu karena menyangkut hadirnya dua pemain anyar, seperti yang disinggung Pattaya Pienkum.
Untuk diketahui, Fafage Banua juga cukup aktif pada bursa transfer paruh musim Pro Futsal League 2023-2024, pemain masuk ataupun keluar.
Soal perekrutan, mereka sudah mendatangkan dua pemain baru berlabel Timnas futsal Indonesia yakni Alfajri Zikri dan Sunny Rizky Suhendra.
"Terima kasih kepada manajemen Fafage yang telah menemukan pemain berkualitas untuk gabung bersama tim," kata Pattaya Pienkum, Sabtu (23/3/2024).
"Yaitu Jiung (sapaan akrab Alfajri) dan Sunny, yang mana kedua pemain ini memiliki kualitas. Kedatangan mereka diharapkan dapat membantu menaikan level tim Fafage menjadi lebih baik dari sebelumnya."
"Kemudian target pada latihan selama bulan puasa, adalah agar pemain yang baru bergabung dapat beradaptasi lebih cepat untuk putaran kedua," pelatih asal Thailand itu menjelaskan.
Adapun tidak hanya berlatih saat Ramadan, Fafage Banua juga mengagendakan training center (TC) di luar negeri yang berlangsung April 2024.
Pemusatan latihan di negara asal sang pelatih itu kemungkinan dilakukan setelah Idulfitri. Di Thailand, berbagai laga uji coba juga disiapkan.
Melalui pernyataan resminya, tim Fafage Banua juga akan "belajar" dari berbagai tim nasional futsal yang bakal berlaga di Piala Asia Futsal 2024.
Ajang yang sekaligus jadi kualifikasi wakil Asia menuju Piala Dunia Futsal 2024 itu memang bakal digelar di Bangkok, Thailand, 17-28 April 2024.
Sementara itu soal aktivitas keluar di bursa transfer paruh musim, mereka telah melepas Andriansyah Agustin 'Adom', Andriyana Ekayana, Rais Pamungkas.
Selain itu terdapat pemain asing yang sempat menjadi sorotan yakni kepergian Ali Abedin, yang sedang dicari penggantinya oleh Fafage Banua.