- F1 GP Inggris 2021 pada 16-18 Juli akan digelar dengan penonton kapasitas penuh.
- Protokol Covid-19 tetap diberlakukan secara ketat selama F1 GP Inggris 2021.
- Presiden dan CEO F1, Stefano Domenicali, semringah karena debut sprint race akan disaksikan ratusan ribu pasang mata.
SKOR.id - Penyelenggara Formula 1 (F1) GP Inggris 2021 mengumumkan akan membuka keran penonton dengan kapasitas penuh, Kamis (24/6/2021).
Tim GP Inggris 2021 mengatakan, raturan ribu orang akan memadati area Sirkuit Silverstone selama tiga hari balapan dari 16-18 Juli mendatang.
Keputusan tersebut dibuat, menyusul keluarnya restu dari Pemerintah Inggris Raya melalui otoritas kesehatan setempat.
Akan tetapi, panitia menegaskan tetap memberlakukan protokol kesehatan ketat demi mencegah kemungkinan penularan Covid-19 selama event.
"Formula 1 GP Inggris 2021, berdasarkan peraturan terbaru dari Pemerintah Inggris melalui program riset kejuaraan (ERP), mengizinkan penonton kapasitas penuh selama 16-18 Juli," demikian keterangan panitia dilansir formula1.com.
"Pemegang tiket diminta menunjukkan bukti negatif (Covid-19) berdasarkan tes maksimal 48 jam sebelum tiba di Silverstone. Atau menunjukkan bukti telah menerima vaksin dengan jeda vaksin kedua minimal 14 hari."
"Tim dari Silverstone akan bekerja dengan ahli di ERP juga para direktur Kesehatan Publik di Northamptonshire untuk spesifikasi aturan masuk agar lomba berjalan aman. Detail akan kami umumkan kepada pemegang tiket, 10 hari ke depan."
Kabar tersebut disambut gembira Presiden dan CEO F1, Stefano Domenicali, yang telah lama menantikan keramaian di tribun penonton.
Stefano Domenicali juga bangga, debut sistem kualifikasi terbaru di F1 2021, yakni sprint race akan disaksikan langsung ratusan ribu mata.
"Sebuah berita yang luar biasa bahwa Silverstone akan menggelar lomba (F1) dengan kapasitas (penonton) penuh," ucap Domenicali.
"Ini akan jadi akhir pekan yang luar biasa karena ada ratusan ribu penggemar yang menyaksikan event sprint race untuk kali pertama."
"Kami sudah tidak sabar untuk segera ke (Sirkuit) Silvestone dan berada di sana pada bulan Juli mendatang."
Seperti dilansir BBC, 140 ribu orang akan memadati Sirkuit Silverstone, tuan rumah F1 GP Inggris 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Nasib Danilo Petrucci dan Iker Lecuona Tergantung Hasil MotoGP Belanda 2021 https://t.co/w10NFdZ9Zz— SKOR.id (@skorindonesia) June 24, 2021
Berita F1 Lainnya:
Resmi, Format Baru Spint Race Bakal Diterapkan di 3 ''Seri Rahasia'' F1 2021
F1 GP Inggris 2021, Berharap Datangkan Penonton Tanpa Prokes Covid-19