- Anggota Exco PSSI, Haruna Soemitro ingin Cucu Somantri lebih berhati-hati dalam memberikan komentar publik soal pengganti Ratu Tisha.
- Komentar Cucu Somantri terkait posisi Sekjen PSSI yang ditinggalkan Ratu Tisha dinilai tak berdasar dari Statuta PSSI.
- Direktur Madura United itu mengungkapkan soal pergantian Sekjen PSSI sudah tertera dan diatur dalam Statuta PSSI pada Pasal 42 ayat 2.
SKOR.id – Salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Haruna Soemitro mengkritik tanggapan Wakil Ketua Umum PSSI, Cucu Somantri terkait pengganti Ratu Tisha.
Cucu Somantri sempat menyebut Wakil Sekretaris Jenderal PSSI, Maaike Ira Puspita bakal naik jabatan menjadi Sekretaris Jenderal PSSI menggantikan Ratu Tisha Destria.
Hal itu dikatakan Cucu Somantri setelah Ratu Tisha mundur dari jabatannya, Senin (13/4/2020).
Pernyataan Cucu Somantri itu ditepis oleh Haruna Sumitro. Menurut Harina, aturan soal pergantian Sekjen PSSI sudah tertera dan diatur dalam Statuta PSSI pada Pasal 42 ayat 2.
Berita PSSI Lain: Tommy Welly ''Calon'' Kuat Pengganti Ratu Tisha untuk Sekjen PSSI
“Hanya Ketua Umum PSSI yang dapat mengusulkan pengangkatan dari sekretaris jenderal,” ujar Haruna Somitro.
Baca Juga: 6 Striker Asia Tenggara Favorit Fakhri Husaini, Ada Legenda Singapura
“Namun, Ketum PSSI juga dapat mengusulkan kepada komite eksekutif (Exco PSSI) untuk pemberhentian Sekretaris Jenderal PSSI. Jadi pernyataan Pak Cucu itu tidak mendasar,'' katanya.
Menurut Direktur Madura United itu, tidak mudah bagi PSSI untuk mencari sosok Sekjen PSSI.
Selain harus memahami sepak bola dan pandai berkomunikasi, sekjen harus dipilih sesuai dengan statuta PSSI.
''Waketum jangan terulang lagi membuat statemen yang seakan akan atas perintah Ketum PSSI. Waketum seharusnya sudah tahu dan paham tentang Statuta PSSI," ujar Haruna.
Berita PSSI Lain: Gede Widiade: Sekjen PSSI Tak Hanya Soal Surat Menyurat
"Jangan membuat statemen yang dapat menjadi blunder pemberitaan dan menjadi kontra opini."
Menurut Haruna, posisi sekjen bisa dibilang sebagai ujung tombaknya PSSI, jadi perannya sangat krusial.
"Dia (sekjen) harus menguasai sejumlah bidang di antaranya memelihara rekening keuangan PSSI dan menjaga hubungan baik antara angggota PSSI serta antar federasi," kata Haruna.
"Dengan demikian jela,s Sekjen PSSI harus memiliki pengetahuan luas dan pandai berkomunikasi,'' tuturnya.
Baca Juga: Liga 1 2020 Yakin Bergulir Lagi, Pemain Asing Persib Giat Latihan
Sebelumnya, ada komentar Cucu Somantri terkait posisi Sekjen PSSI selanjutnya sempat menjadi perbincangan hangat.
Hal itu karena dianggap Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan juga mengkonfirmasi untuk mengangkat Ira Puspita menjadi Sekjen PSSI.