- Belum lama ini EVOS Esports mengumumkan perpisahan dengan dua pemainnya.
- LJ menjadi salah satu pemain yang harus berpisah dengan EVOS.
- Dengan kemampuannya yang mumpuni, Zeys memprediksi satu tim yang berpeluang besar menjadi pelabuhan LJ.
SKOR.id - Belum lama ini EVOS Esports mengumumkan perpisahan dengan dua pemainnya.
LJ menjadi salah satu pemain yang harus berpisah dengan EVOS.
Meski LJ sendiri mengaku jika masih memiliki kontak menjadi talent di tim ini namun tak menutup kemungkinan jika LJ akan direkrut tim lain.
Dengan kemampuannya yang mumpuni, Zeys memprediksi satu tim yang berpeluang besar menjadi pelabuhan LJ.
Nama tim ini ia ungkap saat sedang melakukan live streaming.
"Kalau ke AURA masih mungkin sih soalnya God1va kadang-kadang main bagus kadang main badut," ungkapnya.
Sebelum bergabung dengan EVOS Legends, pemain bernama asli Joshua Darmansyah ini pernah membela RRQ Hoshi.
Namun pada tahun 2022 ini ia harus turun ke MDL dan membela EVOS Icon.
Berbagai prestasi telah LJ raih seperti baru-baru ini dimana ia berhasil membawa timnya menjadi juara di MDL Indonesia Season 5.
Tak hanya itu saja, kiprahnya juga membantu EVOS Legends berada diposisi ketiga pada turnamen MPL Indonesia Season 8.
Berita Mobile Legends lainnya:
Deretan Prestasi Luar Biasa LJ di Skena Kompetitif Mobile Legends
Game Corner: 5 Tips Gunakan Hero Atlas Roamer Mobile Legends