- Turnamen FFML Season V Divisi 1 telah sampai pada puncaknya.
- Setelah melewati 12 matchday, EVOS Divine berhasil keluar menjadi juara mengalahkan 17 tim lainnya.
- Mereka berhasil mengumpulkan 640 total poin.
SKOR.id - Turnamen FFML Season V Divisi 1 telah sampai pada puncaknya.
Setelah melewati 12 matchday, EVOS Divine berhasil keluar menjadi juara mengalahkan 17 tim lainnya.
Dalam beberapa pertandingan terakhir EVOS Divine memang memberikan performa yang menakjubkan.
Pertarungan dan perebutan posisi pertama dengan Echo Esports akhirnya bisa mereka menangkan.
Keganasan EVOS Divine terlihat pada Final Week hari ketiga yang digelar pada Minggu (14/3/2022).
Pada round satu di map Bermuda kedua tim ini melakukan early fight dan EVOS Divine berhasil menumbangkan Echo Esports di posisi 12.
Meski tak mendapatkan Booyah tetapi EVOS Divine berhasil mengumpulkan tambahan poin sebanyak 66 poin.
Sementara itu pada Final Week hari ketiga Rebellion Tabor berhasil meraih poin tertinggi dengan 86 poin.
Dengan tambahan poin tersebut EVOS Divine meraih sebanyak 640 total poin.
Disusul oleh SES Alfalink yang mengisi posisi runner up dengan 511 poin.
Selain berhasil memenangkan turnamen ini, salah satu pemain EVOS Divine yakni Bion juga berhasil meraih gelar Predator dengan perolehan kill sebanyak 122 kill.
Kemenangan ini membuat EVOS Divine mengamankan golden ticket ke Free Fire World Series 2022 Sentosa.
Berita Esports lainnya:
Free Fire Alami Penurunan Angka Kecurangan Secara Signifikan
Cara Dapatkan Skin dan Emote Assassin's Creed Gratis di Free Fire