- Tottenham Hotspur bersua Pacos de ferreira pada leg pertama kualifikasi Europa Conference League, Jumat (20/8/2021)
- Secara mengejutkan, Spurs kalah 0-1 dari klub asal Portugal tersebut.
- Nuno Espirito Santo tanggapi dingin kekalahan Spurs
SKOR.id - Tottenham Hotspur menelan kekalahan 0-1 dari tim asal Portugal, Pacos de Ferreira, pada leg pertama kualifikasi Europa Conference League.
Gol semata wayang pada laga tersebut dicetak oleh Lucas Silva pada akhir babak pertama.
Dilansir dari Independet, pelatih Spurs, Nuno Espirito Santo menangapi kekalahan tersebut dengan santai.
Meski demikian, sang pelatih tetap mengakui jika kekalahan dari klub semenjana sedikit menganggu mental pemainnya.
"Tentu saja itu berdampak banyak. Tidak ada yang suka kalah atau tidak bermain bagus. Faktor perasaan-baik menghilang," kata Nuno Espirito Santo.
“Ini sepak bola. Ada naik dan turun tetapi kami harus bangkit kembali. Inilah yang akan kita lakukan."
Wajar saja pelatih asal Portugal itu tenang saat harus menelan kekalahan perdana di kompetisi kasta ketiga ini.
Sebab pada kesempatan tersebut, sang pelatih bisa memberi sejumlah pemain mudanya debut di kompetisi Eropa pertama mereka.
"Spurs memberikan debut penuh kepada Pierluigi Gollini, Cristian Romero dan Bryan Gil sementara pemain remaja Dane Scarlett dan Nile John mendapat starter senior pertama," Santo menambahkan.
Meski baru saja kalah, namun semangat Tottenham Hotspur akan tetap membara. Apalagi mereka baru saja menekuk Manchester City 1-0 pada 15 Agustus lalu.
"Kami akan bekerja besok untuk mempersiapkan yang berikutnya. Bagian yang baik dari sepak bola adalah memberi Anda kesempatan segera dan kami memiliki kesempatan pada hari Minggu," imbuh sang pelatih.
Selanjutnya, Tottenham Hotspur akan bersua Wolves pada pekan kedua Liga Inggris musim 2021-2022, 22 Agustus mendatang.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, Helo, dan Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.
Pertama dalam Sejarah! Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Tak Masuk Nominasi Akhir Pemain Terbaik UEFA https://t.co/6Lt6XaVRzE— SKOR.id (@skorindonesia) August 19, 2021
Berita UEFA Lainnya:
Hasil Europa Conference League: AS Roma Tundukkan Trabzonspor