SKOR.id – Pemain depan Manchester City Erling Haaland dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Asosiasi Pemain Sepak Bola Profesional (PFA) sebagai pengakuan atas musim perdananya yang menakjubkan bersama juara Liga Inggris.
Haaland berhak atas gelar PFA Player of The Year seusai menyelesaikan sapu bersih penghargaan setelah musim pemecahan rekornya untuk Manchester City.
Haaland terpilih sebagai Pemain Terbaik Inggris Tahun Ini setelah mencetak total 52 gol saat Man City memenangkan treble bersejarah. Hal ini terjadi setelah striker The Citizens tersebut dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Asosiasi Penulis Sepak Bola Tahun Ini pada bulan Mei lalu.
Haaland mencetak 36 gol untuk membantu City memenangkan gelar Liga Inggris 2022-2023 sekaligus menjadi pencetak gol terbanyak. Ia juga memenangi Piala FA dan mengangkat trofi Liga Champions pada bulan Juni.
Ini akan menjadi salah satu musim debut paling berkesan yang pernah ada di sepak bola Inggris dan bintang Norwegia tersebut pantas memenangi penghargaan individu bergengsi ini menyusul torehannya yang luar biasa.
Penghargaan PFA dengan tampilan baru tahun ini lebih nyaman bagi Haaland karena diadakan di Manchester, bukan di London seperti tradisi selama ini.
“Merupakan suatu kehormatan untuk memenangi penghargaan bergengsi ini. Perasaan yang luar biasa dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang telah memilih saya,” kata Haaland, 23 tahun, seperti dikutip BBC.
“Itu (2022-2023) adalah musim yang tak terlupakan bagi tim dan bagi saya secara pribadi. Memenangi treble adalah sesuatu yang tidak pernah saya bayangkan, jadi mencapainya dengan sekelompok pemain yang spesial adalah perasaan yang luar biasa.
“Kami menciptakan beberapa kenangan luar biasa musim lalu, namun sekarang kami ingin melakukan hal yang sama lagi tahun ini. Kami telah memulai musim dengan baik dan kami harus terus melaju.”
Haaland bergabung dengan City dari Borussia Dortmund dengan kesepakatan kontrak senilai 51,2 juta poundsterling pada Juni 2022.
Haaland juga masuk nominasi PFA Players’ Young Player of the Year alias Pemain Muda Terbaik PFA yang akhirnya dimenangi oleh winger Arsenal FC Bukayo Saka setelah pemain internasional Inggris itu mencetak 14 gol dan menyumbang 11 assist di musim terbaiknya bersama The Gunners.
Pemain berusia 21 tahun itu mengalahkan sesama nominasi Moises Caicedo, yang baru saja bergabung dengan Chelsea dari Brighton, gelandang Aston Villa Jacob Ramsey, penyerang Arsenal Gabriel Martinelli dan striker Brighton Evan Ferguson.
Sementara itu, striker Aston Villa Rachel Daly memenangkan penghargaan Pemain Terbaik Wanita PFA. Adapun pemain Chelsea Lauren James dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik Wanita Tahun Ini.
Tim Terbaik Tahun Ini (PFA Team of the Year): Aaron Ramsdale (Arsenal), William Saliba (Arsenal), Ruben Dias (Man City), John Stones (Man City), Kieran Trippier (Newcastle), Rodri (Man City), Martin Odegaard (Arsenal), Kevin de Bruyne (Man City), Bukayo Saka (Arsenal), Harry Kane (Tottenham), Erling Haaland (Arsenal).
Burnley Dominasi Tim Terbaik Championship
Juara Championship 2022-2023 Burnley FC menempatkan empat pemain yang masuk dalam PFA Championship Team of the Year (Tim Terbaik Championship PFA Tahun Ini).
Sementara, penyerang Middlesbrough FC musim lalu Chuba Akpom dinobatkan sebagai Pemain Terbaik di kompetisi divisi kedua sepak bola Inggris tersebut.
Akpom, yang meninggalkan Boro ke AFC Ajax dengan kontrak 14,3 juta euro pada awal bulan ini, mencetak 29 gol di semua kompetisi dan menyelesaikan musim sebagai pencetak gol terbanyak liga.
Conor Chaplin diberi penghargaan atas 29 golnya di semua kompetisi saat ia dinobatkan sebagai Pemain Terbaik League One saat Ipswich memenang promosi ke Championship.
Sementara, Andy Cook dari Bradford City meraih penghargaan Pemain Terbaik League Two setelah 31 golnya, termasuk 28 di liga, membuat The Bantams mencapai babak play-off.
PFA Championship Team of the Year: Arijanet Muric (Burnley), Ian Maatsen (Burnley), Connor Roberts (Burnley), Anel Ahmedhodzic (Sheffield United), Tom Lockyer (Luton), Nathan Tella (Burnley), Josh Brownhill (Burnley), Iliman Ndiaye (Sheffield United), Chuba Akpom (Middlesbrough), Viktor Gyokeres (Coventry), Carlton Morris (Luton).
PFA League One Team of the Year: James Trafford (Bolton), Mads Andersen (Barnsley), Ricardo Santos (Bolton), Bali Mumba (Plymouth), Leif Davis (Ipswich), Luca Connell (Barnsley), Sam Morsy (Ipswich), Barry Bannan (Sheffield Wednesday), Conor Chaplin (Ipswich), Jonson Clarke-Harris (Peterborough), David McGoldrick (Derby).
PFA League Two Team of the Year: Lawrence Vigouroux (Leyton Orient), Ibou Touray (Salford), Junior Tchamadeu (Colchester), Omar Beckles (Leyton Orient), Carl Piergianni (Stevenage), Elliot Watt (Salford), Owen Moxon (Carlisle), Idris el Mizouni (Leyton Orient), Sam Hoskins (Northampton), Andy Cook (Bradford), Paul Smyth (Leyton Orient).