- KLB PSSI untuk pemilihan ketum, waketum, serta anggota exco digelar di Hotel Shangrila, Jakarta, Kamis (16/2/2023).
- Erick Thohir resmi terpilih sebagai Ketum PSSI periode 2023-2027.
- Erick Thohir berhasil mengantongi 64 suara dalam KLB PSSI tersebut.
SKOR.id - Erick Thohir resmi terpilih sebagai Ketum PSSI periode 2023-2027 setelah berhasil mengantongi 64 suara dari 86 voters yang berhak memilih dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Hotel Shangrila, Jakarta, Kamis (16/2/2023).
Erick mengungguli para pesaingnya yaitu La Nyalla Mahmud Mattalittti (22 suara), serta Arif Putra Wicaksono dan Doni Setiabudi tidak mengantongi satu pun suara. Sebelumnya, ada lima calon Ketum PSSI, namun satu calon yakni Fary Djemy Francis memilih mengundurkan diri sehari jelang KLB.
Proses pemilihan berlangsung sekitar 38 menit yang dimulai pada pukul 11.40 WIB dan berakhir pukul 12.18 WIB. Sejak awal penghitungan suara, mantan Presiden Klub Inter Milan itu begitu mendominasi.
Pada sisi lain, Ketua Komite Pemilihan, Amir Burhanuddin, mengatakan KLB kali ini diikuti 86 voters yang terdiri atas 34 Asosiasi Provinsi (Asprov), 18 klub Liga 1, 15 klub Liga 2, 16 klub Liga 3, serta federasi futsal, asosiasi pelatih, dan asosiasi sepakbola wanita.
Seperti diketahui, sebelumnya KLB PSSI telah dibuka oleh Menpora RI, Zainudin Amali. Ia berharap, setelah KLB kali ini PSSI tidak terpecah belah, dan para kandidat bisa menerima apapun hasil dari kongres.
"Harapan pemerintah jangan sampai akibat KLB ini kita malah terpecah-pecah. Dukungan boleh berbeda, silakan diwujudkan pada saat menentukan pilihan. Tetapi setelah itu, kita akhiri semua perbedaan itu. Kita harus menjadi satu, yakni warga negara Republik Indonesia dan juga stakeholder sepak bola," ujar Menpora Amali.
"Mengurus sepak bola jangan pakai perasaan, jangan baper. Jangan sampai ada yang didukung tidak jadi kemudian mutung dan tidak mau mengurus lagi sepak bola. Saya berharap tidak seperti itu," ia menegaskan.
Sementara itu, setelah pemilihan Ketum PSSI, KLB bakal dilanjutkan dengan pemilihan Waketum dan Exco PSSI. Menpora Amali pun menjadi salah satu kandidat untuk Waketum PSSI pada periode kali ini.