- Perusahaan induk dari organisasi esports Luminositiy Gaming, Enthusiast Gaming, resmi berkolaborasi dengan grup musik asal London, Coldplay.
- Dalam kolaborasinya, mereka akan menciptakan karya musik baru yang bertepatan dengan peluncuran lagu anyar Coldplay.
- Acara khusus yang menampilkan Luminosity Gaming ZHU dan DJ Harley Fresh akan disiarkan melalui kanal Twitch Luminosity Gaming pada 20 Mei 2021.
SKOR.id - Enthusiast Gaming, perusahaan induk dari organisasi esports Luminositiy Gaming, resmi berkolaborasi dengan grup musik asal London, Coldplay.
Melalui kolaborasi tersebut, kedua belah pihak bakal menciptakan kreasi musik baru yang bertepatan dengan perilisan single terbaru Coldplay "Higher Power".
Nantinya, bersama dengan peluncuran Higher Power, acara khusus yang menampilkan Luminosity Gaming ZHU dan DJ Harley Fresh akan disiarkan melalui kanal Twitch Luminosity Gaming pada 20 Mei 2021.
"Kami sangat senang mengumumkan hubungan strategis ini dengan Coldplay. Mereka adalah musisi lintas generasi yang tak lekang oleh waktu," kata CEO Enthusiast Gaming, Adrian Montgomery, seperti dikutip dari Esports Insider.
"Kami berharap dapat menjadi jembatan antara mereka dan penonton game global kami."
Montgomery juga tak menutup kemungkinan untuk melakukan kerja sama lainnya pada masa depan.
"Meskipun ini adalah kolaborasi pertama dari jenisnya, bagi kami dan di ranah game,u platform kami memberikan peluang besar untuk pengalaman serupa di masa mendatang," ujarnya.
Di sisi lain, ini merupakan kerjasama perdana Coldplay dengan salah satu organisasi esports.
Lihat postingan ini di Instagram
"Kami bangga bekerjasama dengan Enthusiast dan Luminosity Gaming untuk mempersembahkan remix menarik Higher Power dari Zhu untuk pertama kalinya," ujar Chris Martin, vokalis Coldplay.
Enthusiast Gaming saat ini tengah sibuk menjalin kemitraan dengan sejumlah brand, seperti TikTok, ESPAT TV.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Riot Games Umumkan Format Terbaru VCT Masters Reykjavik 2021 https://t.co/xvhdsnmXLm— SKOR.id (@skorindonesia) May 18, 2021
Berita Esport lainnya:
5 Pesepakbola Aktif yang Miliki Tim Esports
Sempat Viral RRQ Beli Tim Dota 2 Boom Esport, Ini Penjelasannya